Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Media Negeri Jiran Sebut Timnas U-16 Indonesia Beruntung Usai Tekuk Malaysia dan Melaju ke Final

By Adif Setiyoko - Jumat, 10 Agustus 2018 | 16:45 WIB
Dduo kembar timnas U-16 Indonesia, Amiruddin Bagus Kahfi dan Amiruddin Bagas Kaffa, menyapa pendukung pada laga semifinal Piala AFF U 16 2018 antara timnas U-16 Indonesia melawan Malaysia di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Kamis (9/8/2018) malam. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

Timnas U-16 Indonesia berhasil menjaga tren positif saat tampil di ajang Piala AFF U-16 2018 seusai tumbangkan Malaysia di partai semifinal.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo pada Kamis (9/8/2018), timnas U-16 Indonesia berhasil menjaga rekor selalu menang sejak pertandingan pertama setelah menang atas Malaysia dengan skor 1-0.

Gol semata-wayang yang lahir di laga ini lahir dari kaki Amiruddin Bagus Kahfi Alfikri lewat titik putih saat laga memasuki menit ke-72.

Kemenangan ini menambah rekor selalu menang skuat Garuda Asia di ajang Piala AFF U-16 2018.

Dari enam laga yang dilakoni, Indonesia selalu berhasil mengakhiri seluruhnya dengan kemenangan.

(Baca Juga: Bali United Kian Garang Berkat Duet Anyar di Lini Depan)

Selain itu, kemenangan ini sekaligus memastikan Indonesia tampil di partai final.

Indonesia telah ditunggu Thailand yang terlebih dahulu memastikan satu tempat di partai puncak seusai mengalahkan Myanmar di semifinal.

Laga semifinal ini pun tak luput dari pemberitaan media-media Negeri Jiran.

Bahkan, salah satu media negeri jiran, New Straits Times, menyebut bahwa Indonesia mendapatkan keberuntungan pada laga kali ini.