Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Luis Milla, memuji penampilan tiga pemainnya yang tampil baik saat meraih kemenangan telak 3-0 atas timnas U-23 Laos pada laga lanjutan Grup A cabang sepak bola Asian Games 2018 di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (17/8/2018).
Ketiga pemain yang dipuji Luis Milla adalah Hansamu Yama, Ricky Fajrin, dan Zulfiandi.
Pujian itu lahir karena ketiga pemain tersebut berhasil menjaga kedalaman pertahanan timnas U-23 Indonesia.
Apalagi dalam pantauan Milla, Laos selalu menggantung salah satu penyerang di lini depan untuk melancarkan serangan balik ke timnas U-23 Indonesia.
“Kunci kemenangan ini juga dikarenakan kami berhasil mematahkan serangan lawan yang berbahaya,” kata Milla selepas pertandingan.
“Seperti Ricky Fajrin dan Hansamu yang menjaga pertahanan dengan baik, lalu Zulfiandi selalu mematahkan serangan lawan di wilayahnya,” kata pelatih asal Spanyol tersebut.
(Baca juga: 5 Hal Menarik dari Kemenangan Timnas U-23 Indonesia atas Laos)
Tak hanya itu, Milla juga memuji kekompakan permainan anak-anak asuhnya.
“Tim juga bermain baik saat bertahan dan menyerang, saya senang dengan kemenangan ini,” kata Milla.
Setelah ini, skuat Garuda Muda akan berjumpa timnas U-23 Hong Kong pada laga terakhir Grup A di Stadion Patriot, Senin (20/8/2018).
Timnas U-23 Indonesia wajib meraih kemenangan bila ingin lolos ke fase selanjutnya.