Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gelandang Persib Yakin Timnas U-23 Indonesia Bisa Berprestasi di Asian Games 2018

By Christina Kasih Nugrahaeni - Senin, 20 Agustus 2018 | 13:12 WIB
Kim Jefrrey Kurniawan (tengah) bersama Tony Sucipto dan Airlangga Sucipto saat acara meet & greet di Gedung Sate, Sabtu (11/8/2018). (DOK. INDOFOOD)

Pemain Persib Bandung, Kim Jeffrey Kurniawan, yakin timnas U-23 Indonesia bersaing dengan kontestan lainnya dan meraih prestasi di cabang sepak bola Asian Games 2018.

Timnas U-23 sudah tiga kali berlaga pada Grup A Asian Games 2018 dengan catatan dua kali menang dan satu kali kalah.

Skuat Garuda Muda menang 4-0 atas Taiwan dan 3-0 atas Laos. Adapun kekalahan didapat saat menghadapi Palestina ketika Stefano Lilipaly cs harus menutup pertandingan dengan skor tipis 1-2.

Meskipun menelan satu kali kekalahan, Kim Kurniawan yakin jika timnas U-23 Indonesia bisa berprestasi.

(Baca Juga: Evan Dimas, Gemilang Menjawab Tantangan Milla)

(Baca Juga: Hampir Tak Bisa Saksikan Laga Persebaya, Gadis Ini Merajuk)

Keyakinan tersebut diungkapkan oleh Kim pada acara Meet & Greet di Gedung Sate yang merupakan rangkaian dari Torch Relay Asian Games 2018.

"Saya yakin tim nasional U23 sanggup bersaing dengan tim-tim lainnya. Apalagi ada puluhan ribu masyarakat Indonesia yang siap mendukung langsung di stadion. Itu energi yang luar biasa pastinya," kata Kim pada rilis yang diterima oleh BolaSport.com.

Pemain berusia 28 tahun itu juga mengajak masyarakat di Indonesia untuk bersatu memberikan dukungan bagi atlet tanah air yang berjuang pada Asian Games.