Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Asia U-16 Belum Dimulai, Fakhri Husaini Sudah Berikan Ucapan Selamat untuk Malaysia

By Nungki Nugroho - Jumat, 31 Agustus 2018 | 18:45 WIB
Foto bersama pelatih timnas U-16 Indonesia, Fakhri Husaini dengan pelatih timnas U-16 Malaysia, Raja Azlan Shah pada Piala AFF U-16 2018. (instagram.com/coachfakhri)

Di tengah persiapan untuk Piala Asia U-16 2018, pelatih timnas U-16 Indonesia, Fakhri Husaini memberikan ucapan selamat kepada Malaysia yang merayakan ulang tahun ke-61 pada 31 Agustus 2018.

Timnas U-16 Indonesia memang tengah melakukan persiapan Piala Asia U-16 2018 dengan menggelar pemusatan latihan di Malaysia mulai Rabu (29/8/2018).

Persiapan tersebut dilakukan untuk memenuhi target besar lolos ke empat besar Piala Asia U-16 tahun ini.

(Baca Juga: Setelah Timnas U-23 Indonesia, Giliran Vietnam yang Terancam Jadi Korban UEA)


Dalam rilis resmi PSSI, Fakhri membawa 23 nama pemain sesuai dengan ketentuan pihak penyelenggara Piala Asia U-16 2018, yaitu AFC.

Skuat berjulukan Garuda Asia diminta untuk melakukan adaptasi terhadap situasi di Malaysia.

Di sela-sela training camp, Fakhri menyempatkan diri untuk mengunggah ucapan selamat kepada Malaysia melalui media Instagram.

"Selamat merayakan HUT (Hari Ulang Tahun) Kemerdekaan Malaysia yang ke-61, " tulis Fakhri dikutip BolaSport.com dari Instagram pribadinya.

Ia juga mengharapkan hubungan Indonesia dengan Malaysia tetap terjaga dengan baik.