Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-23 Indonesia Jadi Raja Gol Asia Tenggara pada Asian Games 2018

By Nungki Nugroho - Sabtu, 1 September 2018 | 22:00 WIB
Skuat timnas U-23 Indonesia saat berfoto sebelum laga melawan timnas U-23 Taiwan pada Minggu (12/8/2018). (instagram.com)

Tim nasional (timnas) U-23 Indonesia memastikan sebagai tim paling subur se-Asia Tenggara pada sepak bola putra Asian Games 2018.

Kepastian ini didapatkan setelah berakhirnya pertandingan antara timnas U-23 Vietnam melawan Uni Emirat Arab pada Sabtu (1/9/2018).

Sempat bermain imbang 1-1 pada waktu normal, Vietnam akhirnya harus menyerah lewat drama adu penalti dengan skor akhir 3-4 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor.

Dengan kekalahan ini, Vietnam gagal meraih medali perunggu sepak bola Asian Games 2018.

(Baca Juga: Kalah Adu Penalti dari UEA, Vietnam Ulangi Nasib Timnas U-23 Indonesia di Asian Games 2018)


(Baca juga: Dua Eks Winger Atletico Madrid Beri Kemenangan Klubnya, Laga Liga China Ini Hasilkan Tujuh Gol)

Selain itu, skuat besutan Park Hang-seo juga tak mampu melampaui produktivitas gol sesama negara ASEAN, timnas U-23 Indonesia.

Dengan koleksi 13 gol dari lima pertandingan di Asian Games 2018, skuat Garuda Muda menjadi tim tersubur se-Asia Tenggara.

(Baca juga: Podolski Diusir Wasit dan Bersama Iniesta Rasakan Kekalahan Beruntun di Liga Jepang)

Duet Stefano Lilipaly dan Alberto Goncalves tercatat menjadi pemain yang paling produktif untuk kawasan ASEAN.

Dua pemain Liga 1 2018 itu mampu mencetak masing-masing empat gol untuk Indonesia di Asian Games 2018.

(Baca Juga: 3 Kiper yang Berpotensi Geser Andritany di Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2018)

Vietnam menjadi pesaing terdekat Indonesia dengan koleksi sepuluh gol dalam tujuh pertandingan.

(Baca juga: Ezra Walian Rasakan Kembali Sebagai Starter, Sayang Harus Terima Kenyataan Negatif)

Sementara itu, tim dengan nama besar di ASEAN, Thailand menjadi yang paling rendah dengan hanya mampu menorehkan dua gol dalam kiprahnya di fase grup Asian Games tahun ini.

Ini bisa menjadi modal utama bagi skuat Garuda Muda untuk menatap Piala AFF 2018 yang akan digelar pada 8 November hingga 15 Desember mendatang.

(Baca Juga: Banyak Tingkah, Kiper UEA Ditegur Wasit saat Adu Penalti kontra Vietnam)

Berikut daftar koleksi gol tim ASEAN di Asian Games 2018:

  1. Indonesia 13 gol
  2. Vietnam 10 gol
  3. Malaysia 7 gol
  4. Laos 4 gol
  5. Myanmar 3 gol
  6. Timor Leste 3 gol
  7. Thailand 2 gol

(Baca juga: Ada Egy Maulana Vikri saat Lechia Gdansk Teruskan Tren Menang dan Pimpin Liga Polandia)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P