Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Timnas Indonesia akan mengalami kerugian jika menelan kekalahan kontra Mauritius pada laga bertajuk uji tanding.
Pertemuan kedua tim akan dilangsungkan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Selasa (11/9/2018).
Kerugian yang akan diterima timnas jika gagal menang yakni soal penambahan poin dalam ranking FIFA.
Sebab, partai melawan Mauritius sudah masuk jadwal pertandingan resmi dalam kalender FIFA.
(Baca Juga: Dikecewakan soal Pemanggilan ke Timnas Indonesia, Begini Sikap Boaz Solossa Selanjutnya)
Dalam rilis FIFA di laman resmi, pertandingan timnas Indonesia versus Mauritius berstatus FIFA A-match.
Artinya, apapun yang akan dihasilkan kedua tim pada laga itu akan berdampak pada poin sekaligus ranking FIFA.
Sebelumnya memang laga kedua tim sempat menimbulkan kontroversi soal status resmi dari FIFA atau tidak.
Sebab, pada laga itu pula ajang kompetisi Liga 1 juga melangsungkan partai pekan ke-21.
(Baca Juga: 5 Fakta Menarik Dedik Setiawan, Primadona Tarkam yang Kini Jadi Ujung Tombak Timnas)
Hal ini yang menjadi perdebatan hingga akhirnya FIFA merilis status laga Indonesia versus Mauritius.
Sebagai informasi dalam ranking FIFA per Agustus 2018, Mauritius berada di peringkat 155 dengan 1.028 poin.
Sementara Indonesia masih berada di bawah Mauritius, yakni peringkat 164 dengan koleksi 992 poin.