Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Asisten pelatih timnas Indonesia, Bima Sakti Tukiman, mengaku masih berharap kehadiran Luis Milla jelang laga melawan Mauritius di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Selasa (11/9/2018).
Sampai saat ini, Luis Milla memang belum mencapai kata sepakat dengan PSSI soal kelanjutan kontrak bersama timnas Indonesia.
Oleh karena itu, Bima Sakti berharap, PSSI dan Luis Milla segera mencapai kata sepakat soal kelanjutan kontrak.
(Baca Juga: 5 Pemain Versi Media Asing yang Bakal Bersinar di Piala AFF 2018, Ada Nama Gelandang asal Indonesia)
"Saya selalu komunikasi, jadi saya berharap beberapa hari kedepan sudah ada titik temu antara coach Luis Milla dengan federasi (PSSI, red)," kata Bima Sakti, kepada wartawan termasuk BolaSport.com seusai menjalani latihan di Lapangan Babek, Jakarta Timur, Minggu (9/9/2018).
Bima Sakti masih tetap menjalin koordinasi soal materi latihan yang diberikan kepada para pemain timnas Indonesia.
Kendati saat ini skuat Merah Putih berada di bawah asuhan Danurwindo dan Bima Sakti, namun nama-nama pemain dan program latihan yang diterapkan tetap meminta saran dari Luis Milla.
"Kami harapkan dalam waktu dekat sudah ada keputusan ya, artinya beliau (Luis Milla, red) masih berkomunikasi dengan saya," kata Bima Sakti.
(Baca Juga: Inilah Starting XI Terbaik Asian Games 2018 Versi Media Asing, Ada 4 Pemain Asia Tenggara)
"Coach Miguel juga demikian. Program latihannya bagaimana, terus siapa-siapa yang dipanggil juga kita terus komunikasikan."
Saat ini, PSSI telah memanggil sekitar 20 pemain untuk segera berkumpul mengikuti TC.
Dari daftar pemain itu, mayoritas timnas Indonesia diisi oleh beberapa pilar skuat U-23 yang bertanding di Asian Games 2018 beberapa waktu lalu.
(Baca Juga: Luis Milla Dipuji Setinggi Langit oleh Media Asing, Gaya Bermain Garuda Muda Jadi Sorotan)
PSSI juga memanggil beberapa pemain senior ke timnas Indonesia di antaranya Riko Simanjuntak, Stefano Lilipaly, Fachrudin Ariyanto dan Bayu Pradana.
Pertandingan ini juga menjadi ajang persiapan timnas Indonesia sebelum terjun di Piala AFF 2018 pada 8 November-15 Desember.