Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Laga Indonesia Vs Mauritius, Lebih Viral daripada Sinetron Religi

By Ade Jayadireja - Selasa, 11 September 2018 | 18:59 WIB
Skuat timnas Indonesia pada laga uji coba melawan timnas Mauritius di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Selasa (11/9/2018). (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Beragam cuitan mengalir di Twitter terkait laga uji coba antara timnas Indonesia dan Mauritius, Selasa (11/9/2018).

Indonesia menjajal kekuatan Mauritius di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.

Tim tuan rumah tersenyum lebar setelah menuntaskan duel dengan kemenangan 1-0 berkat gol Evan Dimas pada menit-menit penghabisan.

(Baca juga: 4 Pemain Idaman Zinedine Zidane di Manchester United, Salah Satunya Penggemar Tsubasa)

Perbincangan tentang Tim Garuda lantas membanjiri Twitter.

Netizen ramai-ramai menggunakan tagar #TimnasDay sehingga menjadi viral.

Pada pukul 18.28 WIB atau tepat setelah peluit akhir dibunyikan, tagar tersebut memuncaki daftar trending topic di Indonesia.


Daftar trending topic di Twitter setelah laga timnas Indonesia versus Mauritius, Selasa (11/9/2018)(DOK TWITTER)

(Baca juga: Jose Mourinho dan Ancaman Rp 961 Miliar untuk Eks Kapten Chelsea)

Topik soal timnas bahkan berada di atas sinetron religi 'Ganjaran Hidup' yang mengusung tagar #GANJARANHIDUPEPS66.

Pertandingan melawan Mauritius merupakan persiapan Indonesia untuk menyambut Piala AFF 2018 yang berlangsung November mendatang.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Bolasport.com mengucapkan selamat Tahun Baru Islam 1440 H . #1muharram #tahunbaruislam1440h

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P