Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sebuah fakta menarik terungkap dari pemusatan latihan (TC) yang dijalani oleh timnas U-16 Indonesia di Malaysia. Dua pemain kembar, Bagus Kahfi dan Bagas Kaffa, dilarang tidur dalam satu kamar yang sama.
Fakta tersebut terungkap dari pengakuan yang disampaikan oleh Bagas Kaffa.
(Baca Juga: Andrea Dovizioso Akui Sulit untuk Menyalip Jorge Lorenzo)
Pemain yang berposisi sebagai bek kanan tersebut, sekarang berada satu kamar dengan Hamsa Lestaluhu. Sebab, tidak bisa satu kamar dengan Bagus.
“Saya satu kamar dengan Hamsa, karena tidak boleh satu kamar dengan Bagus,” ucap Bagas kepada BolaSport.com.
Bagas mengaku tidak mempermasalahkan aturan tersebut. Dia coba mengambil hikmahnya agar bisa lebih kompak dengan pemain lain.
Sebab, kekompakannya dengan Bagus sudah tidak diragukan lagi meski tidak satu kamar.
“Dulu kita sering berantem juga, tapi sekarang sudah jarang karena kita sama-sama sudah besar juga. Lebih seringnya kita bercanda saja kalau berantem, bukan beneran,” sambung pemain dengan nomor punggung 2 tersebut.
“Saya senang sekali bisa bermain satu tim dengan saudara kembar. Jarang sekali kan ada kembar yang juga satu tim. Jadi saya senang dan suka,” sambungnya.