Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Dalam perjalanan menuju Piala AFF 2018, salah satu media Vietnam melaporkan bahwa timnas Indonesia tengah mengalami berbagai persoalan.
Padahal, Piala AFF 2018 bakal segera bergulir, yakni pada 8 November hingga 15 Desember 2018.
Praktis, setiap kontestan hanya memiliki waktu tak sampai dua bulan untuk mempersiapkan diri.
(Baca Juga: 5 Pujian Setinggi Langit Pelatih Timnas Mauritius untuk Skuat Garuda dan Sepak Bola Indonesia)
Namun sampai saat ini, timnas Indonesia masih belum bisa memastikan siapa yang akan menjadi pelatih.
Hal ini tak terlepas dari macetnya negosiasi yang dijalin PSSI dengan agen Luis Milla.
Bahkan hal itu pun turut memanaskan spekulasi soal masa depan Luis Milla di kursi kepelatihan timnas Indonesia.
Meskipun PSSI telah setuju untuk memperpanjang kontrak Luis Milla hingga setahun ke depan, sampai saat ini, Luis Milla belum memberikan jawaban apakah akan menerima atau menolak tawaran tersebut.