Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Link Live Streaming Timnas U-16 Indonesia Vs Iran - Laga Perdana Garuda Asia!

By Irfa Ulwan - Jumat, 21 September 2018 | 09:15 WIB
Penyerang timnas U-16 Indonesia, Amiruddin Bagus Kahfi Alfikri, melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Malaysia lewat titip penalti pada laga semifinal Piala AFF U-16 2018 di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Kamis (9/8/2018). ( SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

Laga perdana timnas U-16 Indonesia versus Iran pada ajang Piala Asia U-16 Indonesia 2018 dapat anda saksikan melalui link live streaming di bawah ini.

Pertandingan itu akan dihelat di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia pada Jumat (21/9/2018) pukul 15.00 WIB.

Pelatih timnas U-16 Indonesia, Fakhri Husaini percaya diri jelang laga perdana di ajang Piala Asia U-16 2018 ini.

Ia pun yakin bahwa anak-anak asuhannya dapat melangkah jauh di turnamen kelompok umur negara-negara di bawah bendera federasi AFC tersebut.

Dilansir laman resmi AFC, titel juara Piala AFF U-16 2018 yang direngkuhnya beberapa waktu lalu, serta hasil apik pada tiga laga uji cobanya di Malaysia menjadi dasar kepercayaan diri tersebut.

(Baca juga: Jadwal Tanding Timnas U-16 Indonesia di Piala Asia U-16 2018, Siaran Langsung di MNC TV)

Kendaitpun demikian, Fakhri tetap mawas diri dan mewaspadai seluruh kontestan yang berpartisipasi di turnamen ini.

Apalagi timnas U-16 Iran berpotensi besar menyandung langkah awal Amiruddin Bagus Kahfi Alfikri.

Sebab, sepak bola Iran merupakan salah satu kekuatan besar di Asia yang berasal dari Asia Barat.

Sementara itu di kubu lawan, Abbas Chamanian, Pelatih Iran mengungkapkan kecemasannya jelang berhadapan dengan Indonesia.