Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berita Timnas Indonesia - Tiga Pemain Berprestasi Tak Dipanggil Tim Garuda

By Nungki Nugroho - Sabtu, 29 September 2018 | 14:02 WIB
Skuat timnas Indonesia pada laga uji coba melawan timnas Mauritius di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Selasa (11/9/2018). ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA )

Secara mengejutkan tim nasional (timnas) Indonesia yang akan melakoni laga FIFA matchday tak memanggil tiga pemain berprestasi di Liga 1 2018.

Timnas Indonesia kembali melakukan persiapan jelang Piala AFF 2018.

Dua laga uji coba internasional bertajuk agenda FIFA bakal dilakukan oleh Tim Garuda.

Melawan timnas Myanmar pada 10 Oktober serta menantang timnas Hong Kong pada 16 Oktober 2018.

Dengan dikomandoi Bima Sakti, 22 nama telah dipanggil untuk mengikuti agenda pemusatan latihan.

(Baca Juga: Timnas U-16 Indonesia Mesti Waspada, Dua Kemenangan Terakhir Australia Selalu Diuntungkan Wasit)

Menariknya, tak ada tiga nama pemain yang memiliki prestasi mentereng di kompetisi Liga 1 2018.

1. Riko Simanjuntak


General Manajer APPI, Ponaryo Astaman, bersama dengan pemain Persija Jakarta, Riko Simanjuntak, di Restoran Sere Manis, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (9/5/2018). ( MOCHAMAD HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM )

Seperti diketahui, Riko merupakan salah satu winger lincah yang menjadi andalan di Persija Jakarta.