Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF 2018 - Mario Gomez Komentari Pemanggilan Dua Pemainnya ke Timnas Indonesia

By Metta Rahma Melati - Senin, 1 Oktober 2018 | 22:14 WIB
Skuat timnas Indonesia pada laga uji coba melawan timnas Mauritius di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Selasa (11/9/2018). ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA )

Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez berkomentar terkait pemanggilan dua pemainnya ke timnas Indonesia sebagai persiapan Piala AFF 2018.

Dua pemain Persib yang mendapatkan kesempatan memperkuat timnas Indonesia di laga uji coba jelang Piala AFF 2018 ialah Febri Hariyadi dan Dedi Kusnandar.

Febri Hariyadi dan Dedi Kusnandar akan bersama 20 pemain lain untuk membela panji Merah Putih dalam laga uji coba melawan Myanmar dan Hong Kong.

Mario Gomez pun memberikan apresiasi terhadap Febri Hariyadi dan Dedi Kusnandar yang bergabung dengan timnas Indonesia.

Pelatih asal Argentina itu menilai Febri dan Dedi memang pantas untuk memperkuat timnas Indonesia karena peforma yang apik di klub.

"Saya sudah bilang selamat untuk mereka berdua. Juga untuk Dedi karena dia dulu sudah sering masuk timnas," ujar Gomez sesudah memimpin latihan di Stadion Sport Jabar Arcamanik, Senin (1/10/2018), dikutip BolaSport.com dari Tribun Jabar.

(Baca Juga: Timnas U-16 Indonesia Kalah Dramatis, Fakhri Husani Belum Bisa Saingi Eks Pelatih Legendaris Persib)


Dengan dipanggilnya Febri dan Dedi Kusnandar akan memberikan hal yang baik untuk timnas Indonesia, karena kondisi keduanya dalam keadaan baik.

"Saya sudah bilang ini adalah momen yang bagus untuk Dedi. Mereka punya kondisi yang bagus untuk timnas," ujar Mario Gomez.