Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gara-gara Timnas Indonesia, Sriwijaya FC Berkirim Surat ke PSSI

By Deodatus Kresna Murti Bayu Aji - Rabu, 3 Oktober 2018 | 18:59 WIB
Pelatih Sriwijaya FC, Subangkit bersama timnya duduk di bangku pemain pada laga Indonesia Super League (ISL) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat, Minggu (9/3/2018). (TRIBUNNEWS.COM)

Tim nasional (timnas) Indonesia akan menghadapi pertandingan persahabatan melawan Myanmar (10 Oktober 2018) dan Hongkong (16 Oktober 2018). Hal itu dilakukan demi mempersiapkan tim menghadapi gelaran Piala AFF 2018 mulai pertengahan November mendatang.

Sebanyak tiga pemain Sriwijaya FC mendapat panggilan untuk memperkuat timnas Indonesia dalam dua kali pertandingan persahabatan itu.

(Baca Juga: Ini Identitas 14 Orang Pelaku Insiden Berdarah di GBLA yang Sebabkan Persib Kena Sanksi Berat)

Sesuai dengan surat yang dikirimkan oleh PSSI Pusat bernomor 4246/AGB/1907/IX-2018 kepada manajemen, Esteban Vizcarra, Alberto Goncalves, dan Zulfiandi dipanggil memperkuat timnas Indonesia.

Dengan adanya surat tersebut, mereka bertiga dijadwalkan menjalani pemusatan latihan nasional (pelatnas) yang digelar di Jakarta pada 7-17 Oktober 2018.

Asisten Manajer Sriwijaya FC, Ahmad Haris mengatakan, kalau mereka sangat dibutuhkan tim untuk menjalani pertandingan di kompetisi Liga 1 2018.

Oleh sebab itu, manajemen akan bersurat ke PSSI dan memohon izin supaya mereka bisa memperkuat klub.

(Baca juga: Eks Striker Everton Laporkan Klubnya Sendiri di China Terkait Match Fixing)

“Kalau melihat jadwal, Sriwijaya FC main tanggal 6 dan 12," kata Haris dilansir BolaSport.com dari Sripoku.

"Kami bisa minta pemain untuk ke Sriwijaya FC, karena timnas main tanggal 10 dan 16 kan. Hari ini (Rabu, 3/10/2018) akan kita layangkan suratnya,” ujarnya 

Pelatih Sriwijaya FC, Subangkit, mengatakan kalau Esteban Vizcarra, Alberto Goncalves dan Zulfiandi memiliki pengaruh besar di timnya.

(Baca Juga: Meneteskan Air Mata, Jacksen F Tiago Tinggalkan Barito Putera dan Terbang ke Brasil)

Bila Sriwijaya FC tidak diperkuat mereka, maka irama permainan tim akan terganggu.

“Ya pengaruhlah, karena kami juga minim pemain. Tetapi mudah-mudahan, dia bisa main untuk kami kalau main tanggal 6 nanti,” katanya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Klarifikasi Marko Simic soal kecelakaan yang dialaminya pada hari Senin (1/10/2018). . #markosimic #persijajakarta

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P