Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Jelang digelarnya Piala AFF 2018, semua lawan timnas Indonesia pada fase grup B sudah mulai mempersiapkan skuatnya.
Piala AFF 2018 bakal digelar mulai tanggal 8 November 2018 nanti.
Indonesia tergabung ke dalam grup B bersama Thailand, Filipina, Singapura, serta Timor Leste.
Untuk menyambut turnamen dua tahunan tersebut, seluruh tim di grup B sudah mulai bergegas membentuk skuat utama.
Indonesia sendiri sudah memanggil 22 nama untuk melakoni laga uji coba melawan Myanmar pada tanggal 10 Oktober 2018 dan Hong Kong pada tanggal 16 Oktober 2018.
(Baca Juga: Federasi Sepak Bola Malaysia Turunkan Harga Tiket Laga Uji Coba Timnas Malaysia Usai Dikritik Mahal)
Dibanding calon lawan-lawannya di grup B, Indonesia bisa dibilang dalam kondisi yang sedikit genting karena hingga kini belum memiliki pelatih tetap.
Sebab, kandidat terkuat pelatih skuat Garuda Luis Milla masih belum menandatangani perpanjangan kontrak yang ditawarkan PSSI.
Meski begitu, PSSI rencananya akan tetap mendaftarkan 50 nama pemain untuk Piala AFF 2018 sembari menunggu Luis Milla.