Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Ingin Juarai Piala AFF 2018, Andik Ungkap Sebuah Saran

By Ferril Dennys Sitorus - Senin, 15 Oktober 2018 | 17:58 WIB
Aksi Winger Andik Vermansah bersama Kedah FA saat menjamu Kuala Lumpur FA pada pekan ke-16 Liga Super Malaysia 2018 di Stadion Darul Aman, Alor Setar, 20 Juni 2018. ( web.facebook.com/kedahfa.my )

Winger tim nasional Indonesia, Andik Vermansah, mengungkapkan resep agar tim Merah Putih bisa menjuarai Piala AFF 2018. 

Timnas Indonesia belum mampu menjadi juara sejak Piala AFF digelar pada 1996. Pencapaian terbaik timnas Indonesia pada ajang dua tahunan ini adalah menjadi runner-up sebanyak 5 kali (2000,2002,2004,2010, dan 2016).

Pada Piala AFF edisi terakhir, impian timnas Indonesia menjadi juara dipupuskan oleh Thailand. Saat itu, timnas Indonesia takluk dari Thailand dengan skor 2-3 secara agregat.

Pada Piala AFF 2018, timnas Indonesia berada di Grup B. Evan Dimas dan kawan-kawan akan bersaing dengan Thailand, Filipina, Singapura, dan Timor Leste.

Andik mengaku optimistis timnas Indonesia bisa menjadi juara pada kesempatan kali ini. Salah kuncinya  adalah tidak menganggap enteng lawan.

"Kami juga harus percaya bahwa kami bisa kembali ke final," kata Andik kepada Kompas.com, Senin (15/10/2018).

(Baca Juga: Timnas Indonesia Panggil Andik Vermansah untuk Lawan Hong Kong, Ini Keinginan Sang Pemain)

Andik pun menilai Bima Sakti memiliki kapasitas untuk memimpin tim meraih gelar juara.  

Saat ini, Bima Sakti bertugas sebagai pelatih sementara lantaran PSSI masih dalam tahap negosiasi dengan Luis Milla.

"Bima Sakti, okey ajah. Ini (soal juara) lebih bagaimana pemain nurut dengan instruksi pelatih," ujar Andik.

"Apalagi Bima Sakti sudah pasti menyerap ilmu dari coach Luis Milla," tuturnya menambahkan.

Andik sendiri sangat berhasrat untuk memperkuat timnas di Piala AFF 2018.

Saat ini, winger asal Jawa Timur tersebut sedang bergabung dengan timnas untuk  laga uji coba melawan Hong Kong di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Selasa (16/10/2018).

(Baca juga: Berita Piala AFF 2018 - 30 Pemain Dipanggil Timnas Vietnam untuk TC di Korea Selatan)

Andik Vermansah berkomitmen bekerja keras demi meraih tiket tampil di Piala AFF 2018.

Pemain yang pernah memperkuat Selangor FA itu menyatakan siap membawa Indonesia ke final.

"Saya masih sedih tidak bisa tampil di final (Piala AFF 2016). Dari babak awal, saya pemain inti terus. Di final malah enggak main," ucap Andik.

"Karena itu, saya akan berjuang masuk skuat Piala AFF tahun ini," tutur Andik menambahkan.
 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P