Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tim nasional (timnas) U-19 Indonesia harus melewati jalan berliku pada ajang Piala Asia U-19 2018 untuk mencapai target tampil di Piala Dunia U-20 2019.
Tim nasional (timnas) U-19 Indonesia akan memulai perjuangan mereka di perhelatan Piala Asia U-19 pada Kamis (18/10/2018).
Timnas U-19 Indonesia bakal menghadapi Taiwan pada laga pertama Grup A yang dihelat di Stadon Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Egy Maulana Vikri dkk mengusung misi tak mudah pada Piala Asia U-19 2018.
Anak asuh Indra Sjafri ditargetkan mampu menembus Piala Dunia U-20 2019 yang diselenggarakan di Polandia.
(Baca Juga: Piala Asia U-19 2018 - Suporter Indonesia Diharapkan Penuhi SUGBK)
Ujian Timnas U-19 Dimulai! Berikut Jadwal Laga di Piala Asia U-19 2018 https://t.co/jHyB1zECnI
— BolaSport.com (@BolaSportcom) October 17, 2018
Untuk mencapai tujuan tersebut, Indonesia wajib lolos ke empat besar Piala Asia U-19 2018.
Terlebih dahulu, Indonesia harus mampu lolos dari fase grup dengan menaklukkan Taiwan, Qatar, dan Uni Emirat Arab.
Bicara prestasi di turnamen ini, Indonesia jelas lebih diunggulkan untuk lolos dari Grup A.
Ditambah lagi, skuat besutan Indra Sjafri bakal termotivasi sebagai pemegang status tuan rumah.
Jika mampu lolos dari fase grup, maka Indonesia sudah ditunggu pemenang dari kontestan Grup B pada babak perempat final.
Adapun empat kontestan dari Grup B adalah Jepang, Irak, Thailand, dan Korea Utara.
(Baca Juga: Semifinal Piala Asia U-19 2018 Jadi Harga Mati untuk Timnas U-19 Indonesia)
Perlu diketahui, keempat tim tersebut keempat tim tersebut pernah meraih gelar juara Piala Asia U-19.
Berikut catatan prestasi empat kontestan Grup B pada Piala Asia U-19:
Meski baru sekali meraih titel juara, Jepang merupakan tim yang cukup konsisten untuk menembus empat besar Piala Asia U-19.
Negeri Sakura itu menjadi kontestan Grup B yang paling banyak menembus semifinal yaitu sebanyak 15 kali dari 36 keikutsertaan di Piala Asia U-19.
Bukan tidak mungkin Indonesia bakal menemui kesulitan saat bersua para juara dari Grup B tersebut, terutama Jepang yang merupakan sang juara bertahan.
(Baca Juga: Teka-Teki Masa Depan Luis Milla di Timnas Indonesia, Mulai dari 'See You' Hingga Deadline PSSI)