Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Timnas U-19 Indonesia memiliki tiga keuntungan saat jumpa timnas U-19 Uni Emirat Arab pada laga terakhir Grup A Piala Asia U-19 2018 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Rabu (24/10/2018).
Timnas U-19 Indonesia masih memiliki peluang besar untuk lolos ke perempat final Piala Asia U-19 2018.
Dengan syarat, skuat Garuda Nusantara mesti memenangkan laga terakhir kontra timnas U-19 Uni Emirat Arab pada Rabu (24/10/2018).
Optimistis wajib diusung oleh skuat besutan Indra Sjafri dalam menatap laga tersebut.
Pasalnya, Todd Rivaldo Ferre dkk memiliki tiga keuntungan guna memudahkan langkah menuju perempat final Piala Asia U-19 2018.
1. Venue tak berubah
Ya, timnas U-19 Indonesia diuntungkan dengan venue tempat berlangsungnya laga kontra UEA, yaitu Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.
Dengan begitu Indonesia tak perlu melakukan adaptasi terhadap rumput dan suasana di dalam lapangan.
Berbeda dengan Qatar yang harus berpindah ke Stadion Pakansari, Bogor saat menghadapi Taiwan.