Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Buka Kans Terus Melaju di Piala Asia U-19 2018, Timnas U-19 Indonesia Siapkan Skema Ini untuk Pertahanan UEA

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 23 Oktober 2018 | 14:42 WIB
Bek timnas U-19 Indonesia, Firza Andika, saat tampil melawan Filipina dalam laga Grup A Piala AFF U-19 2018 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Kamis (05/07/2018) malam. (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

"Jadi, kami bermain bertahan dahulu baru nanti langsung serangan balik," katanya di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta Pusat, Selasa (23/10/2018) pagi.

(Baca juga: Rudolof Yanto Basna Berada di Posisi Kedua Rapor Pemain ASEAN Liga Thailand 2 2018)

Selain fokus menggunakan taktik serangan balik, Firza mengatakan bahwa timnya harus bisa memaksimalkan peluang ketika berada di depan gawang timnas U-19 UEA.


Penyerang timnas u-19 Indonesia, Sadil Ramdani, beraksi kontra Thailand di ajang PSSI Anniversary Cup 2018 di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Minggu (23/9/2018). ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA )

Sebelumnya, banyak peluang yang dibuang oleh Egy Maulana Vikri dkk saat berhadapan dengan timnas U-19 Taiwan dan timnas U-19 Qatar.

(Baca Juga: Piala AFF 2018 - Eks Pemain Arema Pimpin Top Scorer Sepanjang Masa, Kurniawan Dwi Yulianto Striker Tertajam Indonesia)

"Persiapan kami sudah matang dan hanya tinggal memperbaiki finishing saja," kata Firza.

Timnas U-19 Indonesia saat ini berada di posisi ketiga dengan mengemas tiga poin dari dua pertandingan.

Satu kekalahan dirasakan Garuda Nusantara saat bertemu Qatar akhir pekan lalu dengan skor 5-6.

(Baca Juga: Kiper Sampdoria Kelahiran NTB Pertahankan Rekor Clean-Sheet di Liga Italia)