Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala Asia U-19: 6 Gol ke Gawang Indonesia Lebih Berharga dari 8 Gol di Gawang Taiwan

By Kautsar Restu Yuda - Kamis, 25 Oktober 2018 | 16:00 WIB
Pemain timnas U-19 Qatar, Abdulrasheed Umaru melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang timnas U-19 Indonesia dalam laga kedua fase Grup A Piala Asia U-19 2018 di Stadion Gelora Bung Kanro, Jakarta, Minggu (21/10/2018). (the-afc.com)

Timnas U-19 Uni Emirat Arab (UEA) menjadi salah satu tim dengan catatan apik di Piala Asia U-19 2018. Namun, hal tersebut tak bisa membantu mereka lolos dari Grup A.

Timnas U-19 Uni Emirat Arab (UEA) menjadi tim keempat yang gugur dari Piala Asia U-19 2018.

Bersama timnas U-19 Taiwan, tim asal Timur Tengah ini menyusul Vietnam dan China yang sudah terhenti lajunya sejak matchday kedua.

Di antara keempat tim tersebut barang kali UEA menjadi tim yang nasibnya paling miris.

Bagaimana tidak, mereka sudah mengantongi 6 poin seperti halnya tim yang lolos ke perempat final; Indonesia, Qatar, Arab Saudi, dan Jepang.

Baca Juga: Skenario agar Timnas U-19 Indonesia Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-19 2018

Sementara Taiwan, Vietnam, dan China tak meraih satu poin pun hingga Rabu (24/10/2018).

Bukan tidak mungkin, UEA bakal menjadi tim terbaik di antara negara-negara yang tereliminasi di fase grup.

Dari empat grup Piala Asia U-19 2018, tidak akan ada lagi tim dengan 6 poin yang tidak lolos ke perempat final, seperti UEA.

Selain itu, mereka adalah salah satu tim tertajam di ajang dua tahunan ini dengan mencetak 10 gol.

Angka tersebut menjadi yang tertinggi hingga matchday kedua usai.

Jumlah kebobolan mereka pun tidak buruk.

Hingga semua tim menyelesaikan laga kedua, hanya Arab Saudi (1 gol) yang kebobolan lebih sedikit dari UEA (2 gol).

Pada laga terakhir kontra Indonesia mereka hanya kebobolan satu gol.


Pemain Timnas u-19 Indonesia, Witan Sulaeman, mencetak gol ke gawang Uni Emirat Arab pada laga fase grup Piala Asia U-19 di Stadion Utama GBK, Jakarta, Rabu (24/10/2018). ( AFC )

Baca Juga: Alasan Timnas U-19 Indonesia Lolos Perempat Final meski Punya Poin Sama dengan Qatar dan UEA

Namun jika ditilik lebih rinci, 8 dari 10 gol UEA bersarang ke gawang Taiwan.

Angka tersebut tak bernilai lagi kala dihadapkan aturan head to head Piala Asia.

Pasalnya, hanya gol dan kebobolan di antara tim yang memiliki poin sama yang dihitung.

Selisih gol Qatar, Indonesia, dan UEA kebetulan sama yaitu 0.

Jumlah gol menjadi alat ukur berikutnya bagi tim yang lolos.


Kiper Timnas U-19 Qatar gagal mengantisipasi tendangan bebas Muhammad Lutfi Kamal sehingga berbuah gol bagi Timnas U-19 Indonesia dalam laga Grup A Piala Asia U-19 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (21/10/2018) malam. ( HERUDIN/TRIBUNNEWS.COM )

Baca Juga: Kalah dari Timnas U-19 Indonesia, UEA jadi Tim Ke-4 yang Angkat Kaki dari Piala Asia U-19 2018

Sial bagi UEA yang hanya mampu mencuri dua gol dari gawang Qatar dan nirgol kontra Indonesia.

Mereka harus merelakan dua tiket perempat final digenggam Qatar (7 gol) dan Indonesia (6 gol).

Qatar dan Indonesia pada laga kedua fase grup saling serang hingga skor akhir menjadi 6-5.

Banyaknya jumlah gol di laga tersebut lebih berarti ketimbang 8 gol UEA ke gawang Taiwan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P