Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas U-19 Indonesia Akan Hadapi Anak 17 Tahun Pengubur Tim Juara Bertahan Liga 1

By Ramaditya Domas Hariputro - Jumat, 26 Oktober 2018 | 11:40 WIB
Penyerang timnas U-19 Indonesia, Todd Rivaldo Ferre, merayakan gol dengan berdoa saat melawan Singapura pada laga Grup A Piala AFF U-19 2018 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, Jawa Timur, Selasa (03/07/2018) malam. ( SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM )

Timnas U-19 Indonesia akan menghadapi lawan berat di partai perempat final Piala Asia U-19 2018.

Timnas U-19 Indonesia menantang timnas U-19 Jepang yang lolos dengan predikat juara Grup B.

Pertandingan timnas U-19 Indonesia versus timnas U-19 Jepang digeber di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Minggu (28/10/2018).

Timnas U-19 Jepang bukan lawan sembarangan, selain sebagai juara grup mereka juga mengantongi status juara bertahan Piala Asia U-19.

Pada gelaran Piala Asia U-19 2016, timnas U-19 Jepang sukses meraih gelar juara setelah menaklukan Arab Saudi lewat adu penalti.


Pemain FC Tokyo, Takefusa Kubo.(ISTIMEWA)

Di lain sisi, mereka juga memiliki satu motor serangan yang memiliki julukan Messi-nya Jepang dan Asia, Takefusa Kubo.

Keberadaan Kubo cukup poluler sebagai bintang muda milik sepak bola Negeri Sakura.

Dari sekian catatan manis yang pernah ia torehkan, ada satu riwayat apik yang pernah dibuat di Indonesia.

Takefusa Kubo pernah menjadi momok nyata bagi juara bertahan Liga 1, Bhayangkara FC.