Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ini Alasan Bima Sakti Tak Panggil Pemain Papua ke Timnas Indonesia

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 2 November 2018 | 17:34 WIB
Boaz Solossa saat membela timnas Indonesia melawan timnas Mauritius pada laga uji coba di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Selasa (11/9/2018). ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA )

 Pelatih timnas Indonesia, Bima Sakti, memberikan alasannya mengapa ia tidak memanggil salah satu pemain asal Papua ke skuatnya untuk berlaga di Piala AFF 2018.

Padahal pada Piala AFF 2016, ada dua pemain asal Papua yang memperkuat timnas Indonesia.

Kedua pemain itu adalah Yanto Basna dan Boaz Solossa.

Kala itu pelatih timnas Indonesia dilatih oleh Alfred Riedl.

Bima Sakti hanya bingung mengapa para masyarakat Indonesia baru mempermasalahkan hal tersebut.

Baca Juga:

Padahal pada Asian Games 2018 ketika dilatih Luis Milla sudah terlihat tidak ada satu pun pemain asal Papua di skuatnya.

“Sebagian ini kan sudah pada tahu bahwa ini skuat Asian Games 2018 dan tidak banyak berubah,” kata Bima Sakti.

“Pemain yang dipanggil saat ini juga sudah tahu permainan model apa yang kami inginkan,” ucap Bima Sakti menambahkan.

Kata Bima Sakti, tanpa pemain Papua bukan bermaksud merendahkan kualitas dari mereka.