Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Penyerang timnas Indonesia, Alberto Goncalves, tidak gentar dengan nama besar pelatih timnas Filipina, Sven Goran Eriksson, dan pelatih timnas Kamboja, Keisuke Honda.
Menurut Alberto Goncalves, timnas Indonesia selalu siap bila bertemu dengan Sven Goran Eriksson dan Keisuke Honda.
Kehadiran Eriksson dan Honda memang menjadi pusat perhatian sepak bola Asia Tenggara, terutama Indonesia.
Terlebih kedua sosok itu memiliki pengalaman yang cukup luar biasa, terutama Eriksson.
Pelatih berusia 70 tahun itu sempat membesut klub-klub besar di Eropa seperti Benfica, AS Roma, Fiorentina, Sampdoria, Lazio, Manchester City, Leicester City, timnas Inggris, timnas Meksiko, dan timnas Pantai Gading.
Pengalamannya itu yang diprediksi akan membuat timnas Filipina berjaya di Piala AFF 2018.
"Saya tidak gentar. Saya selalu fokus ke tim sendiri untuk terus bekerja keras," kata pemain yang akrab disapa Beto tersebut.
(Baca Juga: Soal Andik Vermansah yang Baru Bergabung, Bima Sakti Ungkap Perkembangannya)
"Tim lawan punya kualitas, tapi kami tidak usah pikirkan mereka. Kami hanya fokus di setiap harinya untuk menghadapi mereka," ucap Beto menambahkan.
Beto bersama timnas Indonesia tentu saja akan bertemu dengan timnas Filipina yang dilatih Eriksson.
Pertandingan itu akan digelar pada laga terakhir Grup B Piala AFF 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta Pusat, 25 November mendatang.
Selain berjumpa Filipina, timnas Indonesia juga akan bertemu dengan Thailand, Timor Leste, dan Singapura.
(Baca Juga: Alberto Goncalves Selalu Sedih Menyanyikan Lagu Indonesia Raya)
Beto yakin tim pelatih timnas Indonesia sudah menyiapkan taktik untuk menghadapi lawan-lawannya di babak penyisihan Grup B Piala AFF 2018.
"Siapapun tim yang kami lawan, kami harus fokus bagaimana menyerang, bertahan, dan kekompakan tim," kata Beto.
"Mungkin ada strategi khusus yang sudah disiapkan tim pelatih. Kami pemain hanya fokus saja di setiap pertandingan," tutup Beto.