Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Timnas Indonesia Yakin Taklukkan Singapura di Piala AFF 2018

By Nungki Nugroho - Kamis, 8 November 2018 | 14:39 WIB
Skuat timnas Indonesia pada laga uji coba melawan timnas Mauritius di Stadion Wibawa Mukti, Kabupaten Bekasi, Selasa (11/9/2018). ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA )

Timnas Indonesia memiliki keyakinan penuh untuk bisa menaklukkan timnas Singapura pada laga pembuka Grup B Piala AFF 2018.

Timnas Indonesia akan menghadapi timnas Singapura di Stadion Nasional, Singapura pada Jumat (9/11/2018) pukul 19.00 WIB.

Timnas Indonesia wajib memenangi pertandingan kontra Singapura andai ingin membuka lebar peluang lolos dari fase grup Piala AFF 2018.

Dikutip BolaSport.com dari laman resmi PSSI, para pemain timnas Indonesia mengaku telah melakukan persiapan di Singapura pada Rabu (7/11/2018) petang waktu setempat.

(Baca juga: Piala AFF 2018 - Timnas Indonesia Diperingatkan Media Vietnam soal Permainan Kotor )


Salah satu winger senior di timnas Indonesia, Andik Vermansah, mengaku sudah siap untuk menghadapi Singapura.

"Kami sudah siap melawan Singapura. Siapa pun yang diturunkan pelatih kami tidak masalah. Yang penting Indonesia meraih kemenangan atas tuan rumah," ucap Andik.

Ia juga menambahkan bahwa ia yakin suporter Indonesia bakal hadir dan memberikan dukungan sepanjang laga nanti.

"Kami juga yakin suporter Indonesia juga akan banyak yang hadir di Stadion Nasional untuk memberikan dukungan penuh kepada kami," tutur Andik mengakhiri.

Perlu diketahui, Andik merupakan salah satu pemain yang mengantarkan Indonesia mengalahkan Singapura pada Piala AFF 2016 dua tahun lalu.

(Baca juga: Timnas Indonesia Masuk dalam 4 Calon Juara Piala AFF 2018 Versi Media Vietnam, Ini Alasannya )

Kala itu, Indonesia mampu menang 2-1 atas Singapura melalui gol dari Andik (menit ke-63) dan Stefano Lilipaly (85') pada laga yang dihelat di Stadion Rizal Memorial, Filipina, 25 November 2018.

Kemenangan tersebut sekaligus mengantarkan Indonesia lolos ke semifinal sebagai runner-up Grup A.

Kini, ia berkesempatan untuk kembali mengulangi prestasinya pada Piala AFF 2016 lalu dengan mengalahkan Singapura lagi.

Pertandingan antara timnas Indonesia melawan Singapura bakal disiarkan secara langsung oleh RCTI pada pukul 19.00 WIB.

(Baca juga: Fakhri Husaini Bandingkan Sepak Bola Indonesia dengan Negara Lain )

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P