Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Berita Timnas Indonesia - Kondisi Terbaru Jelang Lawan Singapura, Link Live Streaming, hingga Primadona Tarkam

By Irfa Ulwan - Kamis, 8 November 2018 | 23:59 WIB
Para pemain timnas Indonesia berkumpul di tengah lapangan usai laga persahabatan internasional kontra Myanmar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Selasa (10/10/2018). ( MUHAMMAD BAGAS/TABLOID BOLA )

Berita timnas Indonesia yang diwartakan BolaSport.com sepanjang hari ini, Kamis (8/11/2018) masih berkutat seputar Piala AFF 2018. Berikut beberapa berita pilihan yang patut untuk disimak.  

Per hari ini, ada berita terbaru mengenai timnas Indonesia sebelum terjun pada ajang Piala AFF 2018.

Laga perdana timnas Indonesia di Piala AFF 2018 akan dihelat di Stadion Nasional Singapura pada Jumat (9/11/2018).

Jelang partai menghadapi timnas Singapura tersebut, kondisi terkini skuat Garuda bisa jadi acuan prediksi hasil akhir pertandingan.

Tak hanya itu, link live streaming pertandingan pertama babak penyisihan grup B Piala AFF 2018 ini juga telah tersedia.

Baca juga:

Berikut berita timnas Indonesia jelang Piala AFF 2018 yang patut anda simak:

1. Kondisi Terkini Skuat Indonesia Jelang Laga Perdana


Para pemain timnas Indonesia melakukan pose jelang laga persahabatan internasional kontra Myanmar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Selasa (10/10/2018). ( MUHAMMAD BAGAS/TABLOID BOLA )

Beberapa pemain pilar timnas Indonesia yang sempat mengalami cedera siap diturunkan pada laga perdana Grup B Piala AFF 2018 melawan Singapura di Stadion Nasional, Kalang, Jumat (9/11/2018). 

Dokter timnas Indonesia, Syarif Alwi, membeberkan kondisi terbaru jelang pertandingan tersebut.

Kepada BolaSport.com, Syarif Alwi mengatakan semua pemain timnas Indonesia dalam kondisi prima.

Artinya, semua pemain bisa bermain untuk melakoni pertandingan melawan Singapura.

(Baca selengkapnya di: Piala AFF 2018 - Kondisi Terbaru Pemain Timnas Indonesia Jelang Lawan Singapura)

2. Bima Sakti Lebih Bahaya Ketimbang Luis Milla


Pelatih timnas Singapura, Fandi Ahmad, memberikan keterangan kepada media di Stadion Nasional, Singapura, Kamis (8/11/2018). (M HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM)

Pelatih timnas Singapura, Fandi Ahmad, menilai timnas Indonesia lebih berbahaya dilatih oleh Bima Sakti ketimbang Luis Milla. 

Hal itu dikarenakan Bima Sakti merupakan mantan pemain timnas Indonesia dan mengenal secara utuh karakter permainan sepak bola Tanah Air.

Bima Sakti dipercaya untuk menjadi pelatih timnas Indonesia di Piala AFF 2018 menggantikan Luis Milla.

Sosok pelatih asal Spanyol itu dikabarkan tidak menyetujui perpanjangan kontrak satu tahun yang diberikan oleh PSSI.

(Baca selengkapnya di: Pelatih Singapura Menilai Bima Sakti Lebih Berbahaya Ketimbang Luis Milla)

3. Timnas Indonesia Pernah Gagal Menang di Stadion Nasional


Stadion Nasional, Singapura, tempat berlangsungnya laga timnas Indonesia melawan Singapura pada Jumat (9/11/2018).(MOCHAMAD HARY PRASETYA/BOLASPORT.COM)

Timnas Indonesia pernah digagalkan untuk meraih kemenangan oleh timnas Singapura saat bermain imbang perhelatan Piala AFF 2007 di Stadion Nasional, Singapura.

Timnas Indonesia bakal menghadapi timnas Singapura pada laga pertama Grup B Piala AFF 2018.

Skuat Garuda dijamu oleh Singapura di Stadion Nasional, Singapura pada Jumat (9/11/2018).

Sebelumnya, timnas Indonesia juga pernah berjumpa Singapura di Stadion Nasional pada Piala AFF 2007.

(Baca selengkapnya di: Piala AFF 2018 - Timnas Indonesia Pernah Dibuat Gagal oleh Singapura di Stadion Nasional)

4. Link Live Streaming Laga Indonesia Vs Singapura


Logo timnas Indonesia ( BOLASPORT.COM )

Link live streaming timnas Indonesia versus timnas Singapura di Piala AFF 2018 bisa disaksikan pada Jumat (9/11/2018). Tim Garuda wajib meraih kemenangan untuk setidaknya mengamankan peluang lolos ke babak semifinal.

Link live streaming timnas Indonesia melawan timnas Singapura merupakan laga pertama Grup B Piala AFF 2018 yang digelar di Stadion Nasional, Singapura.

Link live streaming timnas Indonesia kontra Singapura disiarkan secara langsung oleh RCTI pada Jumat (9/11/2018) pukul 19.30 WIB.

Live streaming timnas Indonesia versus Singapura disajikan oleh BolaSport.com dalam tiga tautan berbeda.

(Baca selengkapnya di: Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Singapura - Menang untuk Amankan Peluang)

5. Anak Tarkam Bertekad Tampil Baik di Laga Perdananya di Luar Negeri


Pemain timnas Indonesia, Dedik Setiawan, mengontrol bola pada laga persahabatan internasional kontra Mauritius di di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, Selasa (11/9/2018).( HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA )

Perjalanan karier sepak bola Dedik Setiawan tengah berada di titik tertinggi setelah dirinya menembus skuat timnas Indonesia untuk Piala AFF 2018. Kini, mantan primadona turnamen antar kampung (tarkam) ini siap memberikan yang terbaik untuk skuat Garuda.

Penyerang timnas Indonesia, Dedik Setiawan mengungkapkan akan mengeluarkan seluruh kemampuan terbaiknya di Piala AFF 2018.

Pasalnya, ini merupakan turnamen perdana Dedik Setiawan bersama timnas Indonesia.

Karier sepak bola Dedik pada tahun ini tengah mengalami peningkatan yang signifikan.

(Baca selengkapnya di: Piala AFF 2018 - Pertama Kali ke Luar Negeri, Primadona Tarkam Ini Siap Berikan yang Terbaik untuk Timnas)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Jika Bolasporter menjadi pelatih Timnas Indonesia, seperti apa reaksinya? . #saddilramdani #timnasday #timnasindonesia #bimasakti #pssi

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P