Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF 2018 - Hadapi Timnas Timor Leste, Gelandang Timnas Indonesia: Keras-keras di Lapangan Tidak Masalah

By Rara Ayu Sekar Langit - Selasa, 13 November 2018 | 16:09 WIB
Muhammad Hargianto melewati hadangan pemain lawan dalam laga uji coba kontra Korea Selatan di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (23/6/2018). (FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM)

Timnas Indonesia akan menjamu timnas Timor Leste di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (13/11/2018). Gelandang Muhammad Hargianto meminta rekan-rekannya tak terpancing emosi.

Hadapi timnas Timor Leste, gelandang timnas Indonesia Muhammad Hargianto memberi peringatan kepada rekan setimnya.

Muhammad Hargianto berpesan kepada skuat Garuda untuk tidak terpancing emosi.

(Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Timor Leste - Janji Rotasi Bima Sakti)

Pemain timnas Indonesia diminta untuk mampu menahan diri supaya tidak merugikan tim.

"Saya setiap hari selalu belajar apa yang buruk dari saya, berarti harus saya kurangi. Begitu juga teman-teman lainnya, kalau mereka main kasar, buat apa kami meladeni," kata Hargianto dilasir BolaSport.com dari laman resmi PSSI.


Pemain timnas Indonesia, Stefano Lilipaly, berlatih di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada Senin (12/11/2018) jelang laga Piala AFF 2018 kontra Timor Leste.(CLARENTIA WIJNTA/BOLASPORT.COM)

Muhammad Hargianto menegaskan bahwa wajar jika timnas Indonesia bermain keras ketika Timor Leste keras.

Namun jangan sampai permainan keras itu merugikan tim.