Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rangkuman Rumor Transfer Pemain Timnas Indonesia - Diincar Klub-klub Thailand sampai Masa Depan Andik Vermansah

By Bagaskara Setyana Adhie Perkasa - Rabu, 14 November 2018 | 23:23 WIB
Pemain timnas Indonesia, Andik Vermansah dijatuhkan pemain timnas Timor Leste, Gumario Moreira pada laga kedua fase Grup B Piala AFF 2018, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (13/11/2018). (FERI SETIAWAN/SUPERBALL.ID)

Sejumlah pemain timnas Indonesia rupanya mulai menarik perhatian klub-klub luar negeri terutama Thailand dan Malaysia.  

Berikut ini adalah rangkuman berita soal rumor transfer yang melibatkan nama-nama pemain timnas Indonesia:

1. Agen Tiga Pemain Timnas Indonesia Konfirmasi Ketertarikan Klub Thailand


Muly Munial dari Munial Sports Group (MSG) saat ditemui wartawan seusai laga timnas Indonesia kontra timnas Timor Leste, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (13/11/2018). (MUHAMMAD ROBBANI/BOLASPORT.COM)

Kabar ketertarikan klub Thailand terhadap tiga pemain timnas Indonesia dibenarkan oleh Manajer dari Munial Sports Group (MSG), Muly Munial.

Seperti misalnya Evan Dimas yang dikabarkan diminati Chonburi FC, Zulfiandi diinginkan Nakhon Ratchasima Mazda FC dan Chainat Hornbill FC

(Baca Juga: Hansamu Yama Dipantau Pelatih Klub Liga Thailand saat Laga Singapura Vs Indonesia)

Begitu juga dengan Hansamu Yama yang dikabarkan tengah dibidik klub kasta kedua Liga Thailand, Trat FC.

Saat coba mengonfirmasi, Muly Munial membenarkan kabar ketertarikan klub-klub Thailand kepada tiga pemain itu.

"Evan Dimas sudah ada dua tim Thailand yang menawar," kata Muly Munial saat ditemui wartawan seusai laga timnas Indonesia kontra timnas Timor Leste, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (13/11/2018).

"Zulfiandi, sebenarnya ada juga klub Thailand yang menawar. Cuma, masih kami pertimbangkan, termasuk Hansamu Yama," ujarnya menambahkan.

Namun belum ada negosiasi lanjutan terhadap ketertarikan klub-klub Thailand itu lantaran gelaran Piala AFF 2018.

BACA SELENGKAPNYA DI SINI

2. Tak Hanya Klub Thailand, Klub Malaysia dan Indonesia Juga Bidik Tiga Pemain Garuda


Aksi gelandang timnas Indonesia, Zulfiandi, saat tampil melawan timnas Uzbekistan dalam laga PSSI Anniversary Cup 2018 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Kamis (3/5/2018).(FERNANDO RANDY/BOLASPORT.COM)

Manajer Munial Sports Group (MSG), Muly Munial, mengungkapkan bahwa tiga pemain timnas Indonesia yang diminati klub-klub Thailand juga diincar tim asal Malaysia dan klub-klub lokal.

Mereka adalah Evan Dimas, Hansamu Yama, dan Zulfiandi yang tengah disorot atas kabar ketertarikan klub-klub Thailand untuk menggunakan jasa ketiganya.

Baca Juga: 

Kabar terbaru, Muly Munial juga menyebut bahwa ketiganya bukan hanya diincar klub-klub Thailand saja.

"Evan Dimas juga mendapat penawaran dari lokal, kita lihat bagaimana, mudah-mudahan yang terbaik," kata Muly Munial saat ditemui wartawan seusai laga timnas Indonesia kontra timnas Timor Leste, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (13/11/2018).

"Sejauh ini ada dua yang memberikan penawaran dari Thailand. Malaysia satu tim, dari Thailand ada dua," ujarnya menambahkan.

BACA SELENGKAPNYA DI SINI

3. Dilepas Kedah FA, Andik Vermansah Bicara Soal Masa Depannya


Aksi Winger Andik Vermansah bersama Kedah FA saat menjamu Kuala Lumpur FA pada pekan ke-16 Liga Super Malaysia 2018 di Stadion Darul Aman, Alor Setar, 20 Juni 2018. ( web.facebook.com/kedahfa.my )

Winger timnas Indonesia Andik Vermansah menyatakan untuk bermain di Liga Thailand pada musim 2019 mendatang.

Andik Vermansah tampaknya akan segera berstatus bebas transfer setelah kontraknya tak diperpanjang oleh Kedah FA.

Dilansir BolaSport.com dari situs Transfermarkt, kontrak Andik bersama Kedah FA bakal berakhir pada akhir bulan November 2018.

Setelah tak diperpanjang oleh Kedah FA, Winger berusia 26 tahun itu mengaku belum memastikan masa depannya akan ke klub mana.

Baca Juga:

Akan tetapi, satu hal yang pasti adalah Andik masih belum mau untuk kembali berkarier di Indonesia untuk musim 2019.

Mantan pemain Persebaya Surabaya itu masih ingin berkarier di luar Indonesia setidaknya satu musim lagi.

BACA SELENGKAPNYA DI SINI

4. Bayu Pradana Juga Jadi Incaran Klub Liga Thailand


Aksi gelandang timnas Indonesia, Bayu Pradana (kiri), saat tampil melawan timnas Suriah U-23 dalam partai uji coba di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat, Sabtu (18/11/2017). ( HERKA YANIS PANGARIBOWO/TABLOID BOLA/BOLASPORT.COM )

Klub Liga Thailand, Nakhon Ratchasima Mazda dikabarkan mengincar dua gelanndang jangkar milik timnas Indonesia, Zulfiandi dan Bayu Pradana.

Bahkan klub yang menghuni papan tengah Thai League 2018 tersebut mengirimkan perwakilan untuk memantau kedua gelandang bertahan timnas Indonesia tersebut di laga kontra Singapura, pada Jumat (9/11/2018), seperti yang dilansir BolaSport.com dari TH Sport.

"Manajemen Mazda telah hadir di laga SIngapura Vs Indonesia di Stadion National pada 9 November untuk melihat pemain bernomor punggung 4, Zulfiandi dan pemain bernomor punggung 19, Bayu Pradana," tulis laman Thailand, TH Sport.

Dalam laga ini, Indonesia takluk 0-1 dari Singapura melalui lesakan gol sang kapten Hariss Harun.

Zulfiandi bermain penuh selama 90 menit, sementara Bayu Pradana tak mendapatkan kesempatan bermain oleh pelatih Bima Sakti.

BACA SELENGKAPNYA DI SINI

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P