Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ikuti Kursus Pelatih A AFC, Herrie Setyawan Disebut Sebagai Zinedine Zidane Oleh Warganet

By Irwan Febri Rialdi - Senin, 21 Agustus 2017 | 22:05 WIB
Herrie Setyawan sebelum berangkat ke Sawangan, Depok untuk mengikuti kursus pelatih lisensi A AFC (@herriesetyawan04)

Herrie Setyawan mengikuti kursus pelatih lisensi A AFC yang diselenggarakan PSSI di Nirwana Sawangan Park (dahulu dikenal dengan nama National Youth Training Centre PSSI), Depok, Jawa Barat, Senin (21/8/2017). 

Melalui akun Instagram pribadinya, Herrie Jose sapaan akrab Herrie mengunggah foto sebelum berangkat ke tempat pelatihan.

 

Bissmillah... minta doanya ya

A post shared by Herrie jose (@herriesetyawan04) on

Seraya memohon doa, pelatih sementara Persib Bandung ini mendapat reaksi yang luar biasa dari warganet.

Mulai dengan semangat hingga muncul sebutan untuk pelatih berkepala 'plontos' tersebut.

Salah satu netizen sebut Herrie Jose sebagai Zinedine Zidane nya orang Bandung, berikut BolaSport.com merangkum:

  • @indrafebriantaufik "Semangat kang Jooosssssssss...."
  • @achmad_brow "Lanjutkan dan pertahankan coach @herriesetyawan04
  • @erickuwen18 "Zidane na orang bandung , cing sukses coach sugan prestasi na sami sareng zidan tiasa nyandak persib langkung sae deui amiin Ya Allah
  • @kristianto "Mantapp coach...Racikan strateginya berjalan mulus, perlahan persib merangsek naik ke papan atas. Lanjutkan...tebas lawan2mu"
  • @aldyamarullah02 "Semangat coach @herriesetyawan04"
  • @listiyanto_rahardjo "Sukses terus ya joss...tangan dingin dan keberuntungan joss sedang bagus....lanjutkan joss hehehe"
  • @gatriglass "Muantaaaap coach...hidup uni..persib"

Herrie Setyawan bukan sendiri berangkat ke Depok, bersama 22 nama lainnya PSSI berharap program ini mampu mencetak pelatih yang berkualitas.

(BACA JUGA: 3 Legenda Timnas Indonesia Ini Bersiap Jadi Pelatih Masa Depan)

Berikut daftar 23 Peserta Kursus A AFC Sawangan 2017:
1. Mahruzar Nasution, PSMS

2. Francais Wewengkang, Sriwijaya FC

3. Yusuf Ekodono, Madura United

4. I Putu Gede, Persibo

5. Nazal Mustofa, Persibas

6. Heriansyah, Kalimantan Timur

7. Tony Ho, Sulawesi Selatan

8. Alexander Saununu

9. Akhyar Ilyas, Persiraja

10. Yunan Helmi, Barito Putera

11. Nova Arianto, Lampung Sakti

12. Seto Nurdiantoro, PSS

13. Salahuddin, Perssu Sumenep

14. Herrie Setiawan, Persib Bandung

15. Eko Purjianto, Bali United

16. Philep Hansen Maramis, Riau

17. Elly Idris, Banten

18. Ponaryo Astaman, Borneo FC

19. Kurniawan Dwi Yulianto

20. Yeyen Tumena, DKI Jakarta

21. Firmansyah, Jawa Barat

22. Khusaeri, Gresik United

23. Suprianto, Sumatera Barat

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P