Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juarai Liga 3 DI Yogyakarta, Klub asal Kulon Progo Tak Langsung Lolos ke Putaran Final Nasional

By Sabtu, 2 September 2017 | 21:53 WIB
Pemain Satria Adikarta, Muh Rudy (kanan) menguasai bola saat timnya bersua Gama FC pada final Liga 3 zona DI Yogyakarta musim 2017 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Sabtu (2/9/2017). (GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM – Satria Adikarta tampil sebagai juara Liga 3 Regional DI Yogyakarta. Namun, klub asal Kulon Progo ini harus berjuang di fase kualifikasi untuk lolos ke putaran nasional.

Pada laga final Liga 3 zona DI Yogyakarta di Stadion Sultan Agung, Bantul, Sabtu (2/9/2017), Satria Adikarta menang telak.

Mereka menaklukkan tim unggulan sekaligus juara bertahan Gama FC dengan skor 3-0.

Bagi Satria Adikarta, ini merupakan keberhasilan pertama meraih gelar juara.

Pencapaian mereka pun mengesankan karena tim tersebut baru berusia tiga tahun.

(Baca juga: Eks Striker Persija Tampil Memukau, Timnas Hong Kong Pesta Gol)

Meski menjadi juara, Satria Adikarta tidak secara otomatis lolos ke putaran final nasional.

Mereka masih harus menyelesaikan babak kualifikasi dan klub asal Kulon Progo ini optimistis.


Pemain Satria Adikarta, Dwi Nanda Budi (kanan) mencoba merebut bola yang dikuasai pilar Gama FC pada final Liga 3 zona DI Yogyakarta musim 2017 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Sabtu (2/9/2017). (GONANG SUSATYO/BOLASPORT.COM)

”Kami masih harus tampil di babak kualifikasi sebelum lolos ke putaran final nasional,” kata asisten pelatih Satria Adikarta, Eko Setiawan.