Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tim pelajar U-16 Indonesia mengikuti adiknya, tim pelajar U-15 untuk go international. Diisi banyak pemain asal Diklat Persib, tim pelajar U-16 akan menuju Kinabalu, Malaysia.
Sebelumnya, tim pelajar U-15 Indonesia mengikuti Gothia Cup di China.
Kini, tim pelajar U-16 Indonesia mengikuti Borneo Cup di Kinabalu, Malaysia pada 5-7 Oktober 2017.
Jika tim pelajar U-15 hasil penjaringan dari Liga Pelajar U-14 2016, skuat yang dikirim ke Negeri Jiran beda hasil turnamen.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on
Tim pelajar U-16 ini diisi pemain kelahiran 2001 yang memang disiapkan untuk ajang internasional pada tahun ini.
”Ada 19 pemain yang kami siapkan. Yang terbanyak adalah pemain dari Jawa Barat,” kata Ary Moelyadi, Kabid Olahraga Pendidikan Menengah Kemenpora.
Tercatat, ada sembilan pemain dari Diklat Persib, yang merupakan juara Piala Menpora U-16.
Sisanya adalah pemain dari Jawa Timur (Jatim) dan Nusa Tenggara Timur (NTT), yang masing-masing dua pemain.
(Baca juga: Tiga Sepakan Andik Vermansah Diselamatkan Kiper, Selangor FA Tersingkir dari Piala Malaysia 2017)
Lalu ada satu pemain asal Yogyakarta, Kalimantan Timur (Kaltim), Sulawesi Selatan (Sulsel), Sulawesi Utara (Sulut), dan Banten.
”Ini hasil rekrutmen tahun lalu dari tim talent scouting. Talent scouting ada Budiman Yunus dan Albert Rudiana,” kata Ary.
Untuk tahun ini, mereka juga telah mengakomodir beberapa nama yang nantinya akan turun di ajang internasional pada 2018.
”Tim pelajar ini selain turnamen, mereka juga disiapkan ke ajang pelajar Asia. Baru-baru ini, tim pelajar U-18 tampil di Iran dan menjadi runner-up.”