Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSSI Jabar Punya Ketua Umum Baru

By Budi Kresnadi - Minggu, 12 November 2017 | 06:36 WIB
Ketua Umum Tommy Apriantono (kelimar dari kiri) berbicara dalam Kongres Luar Biasa Asprov PSSI Jawa Barat di Gedung PSSI Jawa Barat, Lodaya, Kota Bandung, Sabtu (11/11/2017). (BUDI KRESNADI/BOLASPORT)

 Tommy Apriantono secara aklamasi resmi terpilih sebagai Ketua Umum Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jawa Barat (Jabar) masa bakti 2017-2021.

 
Keputusan itu diambilpada acara Kongres Luar Biasa (KLB) Asprov PSSI Jabar di Gedung PSSI Jabar, Kawasan Lodaya, Kota Bandung, Sabtu (11/11/2017)
 
Langkah doktor olahraga lulusan Jepang itu menjadi ketua umum berjalan mulus karena  3 dari calon ketua umum lainnya mengundurkan diri dari bursa pencalonan.
 
Tiga nama tersebut adalah  Ajie G. Sugiyat, Duddy S. Sutandi, dan Irvan Surya Negara.
 
Ajie akhirnya terpilih sebagai wakil ketua umum setelah menyingkirkan tiga calon lainnya melalui pemungutan suara yang berlangsung dua putaran.
 
(Baca Juga: Romelu Lukaku Paceklik Gol, Pelatih Belgia Tidak Cemas)
 
KLB yang diikuti 76 pemegang hak suara juga memilih anggota komite eksekutif yang berjumlah 7 orang.
 
Mereka yang terpilih sebagai komite eksekutif adalah Ine Nurillah (Kota Bogor), Deden Hoerudin (Kabupaten Sukabumi), Fathoni Munawar (Kabupaten Cirebon), Rd Heru Purwanto (Kabupaten Bandung), Hikmat Nuristiawan (Kota Sukabumi), Entis Sutisna (Kabupaten Bandung Barat), serta Delif Subeki (Kabupaten Bogor).
 
Tommy mengucapkan terima kasih kepada peserta KLB yang telah memberikan mandat untuk memimpin PSSI Jabar empat tahun ke depan.
 
"PSSI Jabar adalah milik insan sepak bola Jawa Barat. Untuk itu, kami akan mengakomodasi teman-teman perwakilan wilayah untuk sama-sama bekerja memajukan sepak bola Jawa Barat," ujar dosen olahraga  ITB itu kepada wartawan usai acara.