Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tersisa Satu Laga, UNJ Sudah Pastikan Gelar Juara LIMA Football

By BolaSport - Selasa, 21 November 2017 | 22:13 WIB
Tim sepak bola Universitas Negeri Jakarta (UNJ) berpose sebelum bertanding. (DOK. LIMA)

Pada laga kelimanya LIMA Football: Air Mineral Prim-A Greater Jakarta Conference (GJC) and Nusantara Conference (NC) 2017, Universitas Negeri Jakarta (UNJ) kembali menghasilkan poin penuh.

Kemenangan terbaru Universitas Negeri Jakarta (UNJ) terjadi pada Selasa (21/11/2017). 

Mereka menaklukkan Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta dengan skor telak lima gol tanpa balas.

Gol pertama UNJ tercipta lewat sepakan Ramdhoni Melsandi pada menit ke-20.

Ramdhoni kembali mencetak gol kedua memanfaatkan umpan Uhazir pada menit ke-40.

Keunggulan 2-0 untuk UNJ itu bertahan hingga akhir babak pertama.

UNJ masih mendominasi pertandingan selepas jeda dan akhirnya gol Wisnu pada menit ke-58 menambah koleksi gol mereka.

Tekel pemain UII bernomor punggung 16, Ridwan, yang berusaha menggagalkan peluang pemain UNJ, Arief membuahkan tendangan penalti.

Eksekusi Hugo Gilang dari titik putih pada menit ke-61 memperbesar keunggulan UNJ.

(Baca juga: Sejarah Hari Ini, Gol Tercepat di Dunia yang Tak Diakui Tercipta)

UNJ kembali mendapat tendangan penalti seusai pelanggaran yang dilakukan pemain UII, Iqbal.

Tendangan penalti pun dieksekusi dengan baik oleh Arief pada menit ke-78.

“Pertandingan ini terasa lebih mudah karena kami merotasi pemain. Kami juga memelajari kelemahan UII dari pertandingannya kemarin."

"Besok merupakan pertandingan terakhir, target kami adalah sapu bersih. Kalau bisa, kami juga tidak kebobolan satu gol pun,” kata pelatih UNJ, Agung Nopitra.

Di klasemen, UNJ menjadi pemuncak dengan koleksi 15 poin.

Perolehan poin itu sudah tidak terkejar tim lain, termasuk Universitas Indonesia (UI) yang berada di peringkat kedua.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P