Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Tur Mitra Devata Legend ke kota Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), dari tanggal 23-27 November 2017 tidak hanya untuk urusan sepak bola persahabatan di antara sesama mantan pemain.
Tur ini melibatkan PSAD Legend NTB, Bhayangkara FC Plus, dan Laboapi FC Mataram.
Para pemain juga menggelar kegiatan lainnya, seperti coaching clinic untuk 6 SSB (Sekolah Sepak Bola) dari kota setempat di Lapangan Umum Laboapi, pada Minggu (26/11/2017) pagi.
Untuk kegiatan coaching clinic ini, Mitra Devata Legend memercayakan kepada salah satu anggotanya, yang tak lain adalah pelatih Bali United, Widodo Cahyono Putra.
Namun, karena Wiwid, sapaan pelatih yang kembali dikontrak 3 tahun oleh manajemen Bali United ini lebih dahulu meninggalkan Mataram, maka tugas itu dilimpahkan kepada I Komang Mariawan.
Eks penyerang PKT Bontang ini dibantu dua rekannya, Wayan Sukadana (Gelora Dewata/asisten pelatih Celebest FC) dan Ida Bagus Mahayasa (Gelora Dewata).
"Selain coaching clinic, kami juga bagi-bagi bola bantuan dari Bali United sebanyak 60 bola," ucap I Komang Mariawan.