Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Komposisi klub yang berlaga pada turnamen pra-musim Suramadu Super Cup 2018 kembali mengalami perubahan. Terbaru, Persebaya Surabaya dipastikan tidak ambil bagian pada turnamen yang diselenggarakan Madura United itu.
Klub yang akan berpartisipasi pada Suramadu Super Cup 2018 memang beberapa kali mengalami perubahan.
Pada saat pertama kali diumumkan ke publik, empat klub yang ambil bagian turnamen ini adalah duo tim asal Malaysia Selangor FC serta PKNS FC, Persela Lamongan dan tuan rumah Madura United.
Namun, Selangor FA dan PKNS kemudian digantikan Persebaya serta Kedah FA.
(Baca juga: Keren, Pemain Thailand Ini Punya Kans Jadi 'Pelayan' Sempurna untuk Lukas Podolski di Liga Jepang)
Rabu (27/12/2017) petang, Persebaya dipastikan tidak bisa ikut dan digantikan oleh Persija.
Tiga klub lain yang tetap ambil bagian adalah Persela, Kedah, dan tentunya Madura United sebagai penyelenggara turnamen tersebut.
“Persija menggantikan slot untuk Persebaya,” kata Manajer Madura United, Haruna Soemitro.
(Baca juga: Diego Michiels Unggah Video Latihan Tinju di Kamar dengan Cewek Seksi, Netizen Langsung Berpikiran Begini)
“Ada beberapa klub di Liga 1 yang menyatakan minat untuk terlibat dalam Suramadu Super Cup. Tetapi karena jumlah kepesertaan terbatas harus diputuskan cepat dan kami ambil Persija,” tuturnya.