Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Wakil Presiden J. League sekaligus eks striker timnas Jepang pada era 1980-an, Hiromi Hara, mengajak gelandang Bhayangkara FC, Muhammad Hargianto, untuk menimba pengalaman di Liga Jepang.
Entah sebatas wacana atau tidak, namun hal itu diutarakan oleh Hiromi Hara pada sesi jumpa pers peringatan 60 tahun hubungan diplomatik Jepang dan Indonesia di Kantor PSSI, Kuningan, Jakarta, Selasa (16/1/2018).
Dalam sesi jumpa pers itu dihadirkan pula manajer Bhayangkara FC, AKBP Sumardji, dan sang pemain Muhammad Hargianto.
(Baca Juga: 7 Perubahan Ini Bikin Stadion Utama Gelora Bung Karno Makin Keren)
Ada pun untuk menandai hubungan diplomatik kedua negara akan digelar sebuah laga persahabatan.
Bhayangkara FC sebagai juara Liga 1 musim 2017 bakal melawan klub J. League, FC Tokyo, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan pada Sabtu (27/1/2018).
(Baca Juga: Essien dan Sissoko Bikin Eks Gelandang Liverpool ini Yakin ke Liga 1)
"Saya ingin mengundang Hargianto untuk bermain di Liga Jepang. Dia salah satu pemain yang tampil bagus pada laga timnas Indonesia melawan Islandia," ucap Hiromi.
"Ya, perkembangan pemain di Indonesia tergolong cepat. Jika ada yang bagus di Liga 1, tolong beri tahu saya," tutur pria berusia 59 tahun itu.
(Baca Juga: Kiprah 13 Pemain Balkan di Indonesia, Marko Simic dan Bojan Malisic Masuk Mana?)