Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bali United Kantongi Kelemahan dan Kekuatan Chiangrai United

By Ramaditya Domas Hariputro - Senin, 22 Januari 2018 | 14:22 WIB
Chiangrai united (Dokumen Chiangrai United)

Asisten pelatih Bali Untited, Eko Purdjianto, menegaskan telah mengantongi gaya permainan Chiangrai United.

Dilansir BolaSport.com dari Tribun Bali, Eko menuturkan bahwa ia melihat permainan Chiangrai United melalui video.

Lebih dari itu, Eko pun menyisipkan pujian kepada sepak bola Thailand yang menurutnya lebih bagus dari Indonesia.

"Intinya tim sepak bola Thailand lebih bagus dari Indonesia. Terbukti Timnas mereka bagus," ujar Eko.

"Dengan nonton video Buriram kontra Chiangrai United kemarin, kami sudah pelajari. Antisipasinya sudah disiapkan, termasuk pada simulasi latihan di Gelora Trisakti Legian " jelasnya menambahkan.

Kini, tim pelatih hanya tinggal mempercayai sepenuhnya kepada kerja keras Fadil Sausu dkk saat berjuang melawan Chiangrai United.

(Baca Juga: Ambisi Marc Klok untuk Membela Timnas Indonesia Segera Terwujud?)

"Skuat 18 orang ke Thailand, kami percaya dengan semuanya. Kami optimistis bisa memberi perlawanan kepada mereka (Chiangrai United)," tandas Eko.

Sementara itu, tim tuan rumah juga mengaku optimis mampu mendapatkan kemenangan atas Bali United.

Pasalnya, motivasi mereka kini berlipat setelah meraih gelar juara Piala Super Thailand 2018.