Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Arema FC akan berlaga melawan PSIS Semarang di kualifikasi Grup E Piala Presiden 2018 pada Kamis (25/1/2018).
Sebelumnya Arema FC telah melakukan laga uji coba dengan PSIS Semarang pada tanggal 4 dan 7 Januari 2018.
Pada dua laga tersebut, Arema FC meraih dua kali kemenangan atas PSIS Semarang.
Namun hal ini tidak membuat pelatih Arema FC Joko Susilo meremehkan PSIS Semarang.
(Baca juga: Belajar dari Uji Coba, PSIS Semarang Siapkan Strategi untuk Hadapi Arema FC)
"PSIS beda dengan sebelumnya, kekuatan mereka pasti lebih baik, mereka pasti lebih kuat saat uji coba dengan Arema kemarin," kata Joko Susilo dilansir BolaSport.com dari Tribun Jatim.
Joko Susilo bahkan mewaspadai lini depan PSIS Semarang yang memiliki kecepatan dalam permainan.
Lini depan PSIS Semarang adalah Harry Nur Yulianto, Nemanja Vidakovic, Komaruddin, dan Bayu Nugroho.
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on