Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Madura United Akui Pemain Persebaya Gesit dan Lincah

By TB Kumara - Senin, 29 Januari 2018 | 10:07 WIB
Pelatih Madura United, Gomes de Olivera pada sesi jumpa pers usai pertandingan, Minggu (28/1/2018) di Gelora Bung Tomo Surabaya. (TB KUMARA/ BOLASPORT.COM)

Madura United harus mengakui ketangguhan Persebaya. Tim berjuluk laskar Sape Kerrab ini harus kalah dengan skor 0-1 pada laga grup C Piala Presiden 2018 di Gelora Bung Tomo Surabaya, Minggu (28/1/2018).

Pelatih Madura United, Gomes de Olivera mengakui jika Persebaya memiliki pemain-pemain yang bertubuh kecil tapi sangat ulet dan lincah.

Selain itu, Persebaya bermain dengan baik serta disiplin sepanjang pertandingan, menjaga dengan baik di semua sektor.

"Pemain Persebaya kecil-kecil tapi mereka gesit dan lincah. Mereka juga bermain bagus dengan disiplin menjaga area masing-masing," ujar Gomes.

Sementara itu, banyaknya pemain yang tidak diturunkan pada laga tadi, pelatih berkebangsaan Brasil ini menyebut hal itu disebabkan dirinya sengaja merotasi pemain.

(Baca Juga: Link Live Streaming Bali United Vs Persija, Laga Penentuan Juara Grup D)

Dirinya juga sengaja memberi banyak jam bermain pada pemain lokal dan pemain asing yang sudah bermain bagus selama beberapa pertandingan bersama Madura United.

"Ya, ada beberapa pemain seperti Slamet Nur Cahyo, Fachrudin Wahyudi, Asep Berlian tidak turun. Kita sengaja merotasi mereka," kata pelatih berusia 55 tahun ini.

"Seperti Raphael Maitimo dan Onorionde Kughegbe. Dua pemain ini sangat bagus selama di Madura," tambah Gomes.

Dengan kekalahan dipertandingan terakhir babak penyisihan grup tadi, Madura United menempati posisi runner up dengan nilai 6 hasil dari 2 kali menang, 1 kali kalah, dengan memasukkan 8 gol dan 2 kali kemasukan.