Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Pemain Indonesia Masuk Radar Klub Malaysia, Akankah Terealisasi?

By Ramaditya Domas Hariputro - Selasa, 30 Januari 2018 | 14:28 WIB
Penyerang Timnas Indonesia Boaz Solossa dalam laga melawan Timnas Suriah U-23 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kab. Bekasi, pada Sabtu (18/11/2017) (HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLASPORT.COM)

Kualitas yang dimiliki pesepakbola Indonesia tak pernah luput dari sorotan tim-tim luar negeri.

Tak sedikit klub luar negeri yang menginginkan untuk mendapatkan jasa pemain asal Indonesia.

Pada musim 2018 saja, beberapa pemain muda sudah menjadi bagian dari klub asal negeri tetangga.

Evan Dimas dan Ilham Udin sukses merebut hati klub asal Liga Super Malaysia, Selangor FA.

(Baca Juga: Umuh Muchtar Bocorkan Terkait Penolakan Makan Konate ke Persib Bandung)

Kini, teranyar dua pemain Indonesia kabarnya tengah masuk radar klub asal negeri tetangga.

Kedua pemain tersebut, yakni Boaz Solossa dan Atep. Keduanya dibidik klub Malaysia dan Thailand.

Boaz Solossa dikabarkan masuk bidikan kesebelasan Liga Super Malaysia, Kedah FA, untuk musim 2018.

Nama Boaz telah disepakati dalam musyawarah jajaran manajemen Kedah FA beberapa waktu silam.

Hal tersebut diungkapkan langsung oleh Sekretaris Kedah FA, Datu Amiruddin Qomar.