Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kristian Adelmund Belum Bisa Move On dari Indonesia

By Irwan Febri Rialdi - Rabu, 31 Januari 2018 | 15:06 WIB
Kristian Adelmund saat berseragam PSS Sleman (Instagram)

Bek asal Belanda, Kristian Adelmund, mengaku ingin kembali berkarier di Indonesia. Bahkan, ia selalu merindukan Indonesia pada setiap hari.

Seperti diketahui, Adelmund beberapa tahun yang lalu telah bermain di Indonesia.

Ia sempat membela klub Tanah Air seperti Persela Lamongan, PSS Sleman, dan PSIM Yogyakarta.

Dilansir dari Vice Sports, Adelmund mengaku ingin kembali ke Indonesia.

"Saya telah memiliki motto hidup saya untuk bertato di lengan saya: Dimanapun Anda berada di dunia ini, Anda bisa merasakan di rumah di mana saja," ujar Adelmund dikutip BolaSport.com dari Vice Sports.

(Baca Juga: Reinaldo Pilih Pensiun, Salah Satunya karena Gagal Kembali Perkuat Persija)

Begitulah prinsip dari Adelmund, ia menganggap tak harus di Belanda untuk merasakan rumah.

Negara-negara seperti Afrika, Amerika Serikat dan Indonesia bisa ia anggap sebagai rumah.

Namun, terkhusus untuk Indonesia, ia mengaku selalu merindu.

"Saya merasa bahwa saya harus pergi ke sana lagi. Karena jika saya jujur, saya masih merindukan Indonesia setiap hari," imbuh bek 30 tahun itu.

(Baca Juga: Korupsi! Bek asal Belanda Ini Bongkar Masalah Utama di Sepak Bola Indonesia)

Sekadar informasi, klub terakhir Adelmund di Indonesia adalah Persela Lamongan.

Saat itu ia terpaksa harus memutuskan kontrak dan kembali ke Belanda lantaran sang ayah yang terjangkit kanker.

Saat ini, Adelmund bermain untuk klub amatir SC Feyenoord di Belanda

Berdasarkan pemberitaan yang ada di Negeri Kincir Angin, Adelmund hampir dipastikan akan kembali merumput di Indonesia pada pertengahan tahun 2018.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P