Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Mimpi indah Persebaya Surabaya untuk mencetak prestasi tertinggi di Piala Presiden 2018 kandas di kaki pemainnya sendiri.
Pemain itu, Osvaldo Haay, gagal saat dipercaya sebagai eksekutor penentu drama adu penalti itu.
Duel babak delapan besar Piala Presiden 2018 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (3/2/2018) sore WIB, itu akhirnya dimenangi PSMS Medan.
Dalam waktu normal 2 x 45 menit, Persebaya dan PSMS bermain 3-3.
Sesuai regulasi Piala Presiden 2018, penentuan hasil pertandingan itu langsung dilanjutkan ke adu penalti.
(Baca Juga: Philippe Coutinho Cocok di Air)
Dalam drama adu penalti lima algojo pertama, skor kembali berakhir imbang, kali ini 2-2.
Penentuan kembali dilanjutkan ke penendang keenam.
Suhandi, yang dipercaya pelatih Djadjang Nurdjaman menjadi eksekutor PSMS Medan, sukses mencetak gol.
Eksekutor Persebaya Oktafianus Fernando juga berhasil membobol gawang Ayam Kinantan, julukan PSMS Medan.
Abdul Aziz, yang menjadi eksekutor PSMS, sukses.
(Baca Juga: Via Vallen Tetap Cinta Manchester United, Apa Pun yang Terjadi)
Dengan posisi PSMS unggul 2-1, tekanan sangat besar menimpa kubu Bajul Ijo, julukan Persebaya Surabaya.
Osvaldo Haay menjadi harapan kubu Persebaya, terutama para Bonek.
Ternyata, bola tendangan Osvaldo gagal bersarang di gawang PSMS Medan.
PSMS Medan akhirnya lolos ke semifinal dengan kemenangan total penalti 4-3.
PSMS kini menanti lawan di semifinal, yakni Mitra Kukar atau Persija Jakarta.
Mitra Kukar versus Persija Jakarta digelar pada Minggu (4/2/2018) pukul 15.30 WIB.
Empat klub lain yang berebut tiket semifinal adalah Sriwijaya FC kontra Arema FC dan Bali United dan Madura United.
Bali United akan melayani Madura United pada Sabtu (3/2/2018) pukul 19.30 WIB.
Sriwijaya FC dan Arema FC bersua pada Minggu (4/2/2018) pukul 19.30 WIB.
Semua pertandingan itu digelar di Stadion Manahan, Solo.
REKAMAN SKOR
2 x 45 MENIT
Persebaya Surabaya 3-3 PSMS Medan
ADU PENALTI #1
Persebaya Surabaya 2-2 PSMS Medan
Reinaldo Lobo (PSMS) GAGAL
Misbakus Solikin (Persebaya) SUKSES
Legimin Raharjo (PSMS) SUKSES
Fandry Imbiri (Persebaya) SUKSES
N'Guessan (PSMS) SUKSES
Ferinando Pahabol (Persebaya) GAGAL
Sadney Urikhob (PSMS) GAGAL
Abu Rizal Maulana (Persebaya) GAGAL
Frets Butuan (PSMS) GAGAL
Otavio Dutra (Persebaya) GAGAL
ADU PENALTI #2
Persebaya Surabaya 1-2 PSMS Medan
Suhandi (PSMS) SUKSES
Oktafianus Fernando (Persebaya) SUKSES
Abdul Aziz (PSMS) SUKSES
Osvaldo Haay (Persebaya) GAGAL