Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Usai memastikan satu tempat untuk melaju ke babak selanjutnya Piala Presiden 2018, Sriwijaya FC bakal bertemu dengan Bali United di partai semifinal.
Kepastian ini menyusul kemenangan atas Arema FC di partai delapan besar Piala Presiden 2018 dengan skor 3-1 di Stadion Manahan, Solo, Minggu (4/2/2018).
Menjelang laga kontra Serdadu Tridatu, pelatih Sriwijaya FC, Rahmad Darmawan menyebut bahwa ia akan mempersiapkan pasukannya untuk berlaga di partai semifinal menghadapi Bali United.
Pelatih yang kerap disapa RD ini mengaku telah mengantongi gaya bermain calon lawannya tersebut.
(Baca Juga: Singkirkan Arema, Sriwijaya FC Tantang Bali United di Semifinal)
"Seperti yang telah kita ketahui, Bali United adalah salah satu tim yang tidak banyak mengubah komposisi pemainnya," kata RD pada jumpa pers yang juga dihadiri BolaSport.com ini.
"Mereka adalah klub yang memiliki kerja sama tim yang bagus."
"Bali United memiliki organisasi permainan yang baik. Bisa dilihat dari bagaimana cara mereka menyerang dan bertahan," imbuhnya.
Selain itu, pelatih kelahiran 51 tahun yang lalu ini menyebut bahwa laga melawan Bali United akan menjadi tantangan bagi skuat Laskar Wong Kito.