Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSMS Lawan Persija Tanpa Reinaldo Lobo, Pemain Ini Siap Kerja Keras jadi Pengganti

By Minggu, 11 Februari 2018 | 22:03 WIB
Aksi bek asal Brasil milik PSMS Medan, Reinaldo Lobo saat timnya bersua Persija pada laga leg pertama semifinal Piala Presiden 2018 di Stadion Manahan, Solo, 10 Februari 2018. (ABDI PANJAITAN/BOLASPORT.COM)

PSMS Medan kehilangan bek asing mereka, Reinaldo Lobo saat menjalani semifinal leg kedua Piala Presiden 2018 lawan Persija. Laga PSMS kontra Persija itu kembali terlaksana di Stadion Manahan, Solo, Senin (12/2/2018) siang.

Pelatih PSMS Medan, Djajang Nurdjaman pun akhirnya memilih Ronny Fatahillah mengisi posisi yang ditinggalkan Reinalado Lobo.

”Lobo terkena akumulasi kartu kuning, sehingga harus absen,” ujar Djanur, sapaan Djadjang.

”Saya akan menggantikannya dengan Ronny Fatahillah,” ucapnya menambahkan.

(Baca juga: Laga Perdana untuk Kedah FA Langsung Starter, Andik Vermansah Sempat Ketakutan)

Lalu, bagaimana kesiapan Ronny Fatahillah dengan duel penting tersebut?

”Pertama sebagai pemain, saya harus siap jika diturunkan pelatih,” ujar Ronny.

”Mau seperti apa pun kondisinya, kami berjuang untuk mempertahankan gawang agar tidak kebobolan.”

(Baca juga: Klub yang Dibela Terens Puhiri Awali Perjuangan di Liga Thailand 2018 dengan Kemenangan Besar)

Situasi sulit memang akan dialami Ronny Fatahillah pada laga tersebut.