Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Suasana Stadion Manahan, Solo, sebagai venue laga leg kedua babak semifinal Piala Presiden 2018 antara Persija Jakarta versus PSMS Medan tampak lengang.
Hal tersebut dapat terlihat dari dua jam sebelum pertandingan Persija kontra PSMS digulirkan.
Berbeda jauh dengan leg pertama yang jua dihelat di Stadion Manahan, pada leg kedua kali ini tampak sepi.
Pasalnya, pada leg pertama, beberapa jam sebelum laga dimulai area parkir Stadion Manahan sudah diramaikan oleh pendukung kedua tim.
Jika kali ini, baik pendukung Persija ataupun PSMS memang tampak hadir, akan tetapi jumlahnya masih jauh dibanding laga sebelumnya.
(Baca Juga: Kisah Miris Suporter Sriwijaya FC: 3 Jam Dijalan, Tak Dapat Tiket hingga Motor Hilang Dicuri di Stadion Jakabaring)
Terlihat dari berbagai sudut Stadion Manahan, hingga berita ini diturunkan beberapa area parkir belum banyak dipenuhi kendaraan suporter.
Hanya yang banyak terlihat yakni mobil serta angkutan milik tim keamanan yang sudah berjaga sejak pagi hari.
Laga leg kedua Persija Jakarta versus PSMS Medan akan kembali digelar di Stadion Manahan, Solo, Senin (12/2/2018) sore ini pukul 14.30 WIB.
Pada leg pertama, tim arahan Stefano Cugurra sukses menumbangkan perlawanan anak-anak PSMS Medan dengan skor meyakinkan 4-1.