Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Sriwijaya FC sukses menyabet peringkat ketiga ajang Piala Presdien 2018 setelah menumbangkan PSMS Medan.
Laga ini digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Sabtu (17/2/2018).
Sriwijaya FC sukses mengalahkan PSMS dengan skor akhir 4-0. Keempat gol anak asuh Rahmad Darmawand disarangkan oleh empat pemain berbeda.
Keempat gol tim berjulukan Laskar Wong Kito dibuat oleh Mamadou Ndiaye (45+1'), Hamka Hamzah (53'), Manuckherkhr Dzhallov (76'), dan Esteban Vizcarra (86')
(Baca Juga: Arema FC Berat Hati Lepas Kepergian Rodrigo Ost)
Sejak awal pertandingan, sejatinya PSMS Medan bukan tanpa perlawanan.
Pelatih PSMS, Djadjang Nurdjaman, menerapkan permainan ofensif.
Sayang, beberapa peluang manis anak-anak Ayam Kinantan gagal dimanfaatkan dengan baik untuk menjadi gol.
Pada menit ke-15, PSMS sejatinya memiliki peluang emas, tetapi tendangan Sadney Urikhob masih ditepis Teja Paku Alam.
Jelang pertandingan babak pertama usai, Mamadou Ndiaye justru membawa Sriwijaya FC mengungguli PSMS Medan.