Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Partai final Piala Presiden 2018, yang mempertemukan Persija Jakarta versus Bali United, di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu (17/2/2018), berjalan dengan tempo tinggi.
Sejak menit awal, kedua tim baik Persija maupun Bali United telah menampilkan permainan agresif.
Riuhnya suasana stadion berkat sorakan suporter kedua tim sukses meningkatkan tensi pertandingan.
(Baca Juga: Tarkam Lebih Kuat dan Kompetitif Dibanding Liga 1)
Tak heran, laga belum genap berjalan sepuluh menit saja sudah ada empat pemain yang tumbang.
Keempat pemain tersebut, dua d iantaranya adalah pemain Persija dan dua lain yakni pilar Bali United.
Dua pemain Persija yang sempat jatuh meringis kesakitan adalah Ismed Sofyan dan Andritany Ardhiyasa.
Suasana penonton di SUGBK usai kemenangan Persija Jakarta. #PialaPresiden2018 pic.twitter.com/Rpmp94G3PH
— BolaSport.com (@BolaSportcom) February 17, 2018
Sementara dua pemain Bali United yang terjatuh menahan sakit adalah Wawan Hendrawan dan M. Taufiq.
Baiknya, keempat pemain tersebut tak sampai mengalami cedera berarti sampai harus ditandu ke luar lapangan.
(Baca Juga: Jinakkan PSMS, Sriwijaya FC Raih Peringkat Ketiga Piala Presiden 2018)
Kendati demikian, selama pertandingan tak ada pelanggaran-pelanggaran berbahaya yang dibuat kedua tim.
Pada akhir laga, Persija Jakarta yang bermain di bawah dukungan ribuan The Jakmania sukses menjadi pemenang.
Tim asuhan Stefano Cugurra sukses menggulung perlawanan Bali Unted dengan tiga gol tanpa balas.
Dua gol Macan Kemayoran diciptakan oleh Marko Simic (20' dan 45+2'), sementara gol penutup tercatat atas nama Novri Setiawan (64').
Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada