Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSIS Semarang akan Bawa Pemain Timnas Kirgistan dan Striker asal Brasil pada Piala Gubernur Kaltim 2018

By Rara Ayu Sekar Langit - Selasa, 20 Februari 2018 | 08:34 WIB
Aksi bek PSIS Semarang, Haudi Abdillah, saat mengontrol bola dalam laga kedua Grup E Piala Presiden 2018 melawan Arema FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Kamis (25/1/2018). (SUCI RAHAYU/BOLASPORT.COM)

PSIS Semarang menjadi salah satu peserta di ajang Piala Gubernur Kaltim 2018.

Pada gelaran Piala Gubernur Kaltim 2018, PSIS Semarang membawa 29 pemain.

PSIS membawa Bruno Silva pemain seleksi asal Brasil dan satu pemain asing asal Kirgistan.

"Kami bawa semua pemain. Ada 29. Kalau untuk pemain magang tidak kami ikutkan seperti Fajar, Albi, Satria. Kalau Fantrie masuk," kata Subangkit pelatih PSIS dilansir BolaSport.com dari Tribun Jateng.

(Baca juga: Olahraga Baiknya Dilakukan di Pagi Hari, Ini Alasannya)

Turnamen ini rencananya akan dimulai pada 23 Februari hingga 4 Maret 2018 dan diikuti oleh delapan.

Delapan klub itu adalah PSIS Semarang, Borneo FC, Mitra Kukar, Arema FC, Madura United, Persebaya Surabaya, Sriwijaya FC, dan Persiba Balikpapan.