Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Keren, Ratusan Bonek Jalani Awaydays ke Kalimantan via Jalur Laut

By TB Kumara - Kamis, 22 Februari 2018 | 21:51 WIB
Spanduk Persebaya dipasang pada kapal feri yang mengangkut ratusan Bonek ke Balikpapan yang berangkat dari Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya pada Kamis (22/2/2018) siang. (TB KUMARA/BOLASPORT.COM)

musim Piala Gubernur Kaltim 2018.

Turnamen ini bakal terlaksana di Balikpapan dan Samarinda pada 23 Februari hingga 3 Maret 2018, untuk fase penyisihan.

Bonek berangkat melalui jalur laut dengan naik kapal feri dari pelabuhan Tanjung Priok, Surabaya, Kamis (22/2/2018).

Sehari sebelumnya, sejumlah fan fanatik Persebaya ini ada juga yang sudah berangkat.

(Baca juga: 18 Kabinet Kepelatihan Klub Liga 1 Musim 2018)

Hasan Tiro, salah satu dedengkot Bonek mengatakan, jika perjalanan dengan titel Tret tet tet ke Balikpapan sudah melakukan koordinasi dengan Bonek Balikpapan.

Semua itu untuk memastikan dan mengawal tujuan di sana.

”Hari ini, ada sekitar seratus Bonek yang berangkat. Sebelumnya juga sudah ada yang berangkat, juga naik feri dari Tanjung Perak," kata Hasan Tiro.


Para pendukung Persebaya, Bonek menunggu kapal feri yang akan mengangkut mereka ke Balikpapan di Pelabuhan Tanjung Perak, Surabaya pada Kamis (22/2/2018) siang.(TB KUMARA/BOLASPORT.COM)

Pria asal Perak ini mengatakan dirinya bersama Bonek lainnya tetap berangkat ke Balikpapan meski manajemen Persebaya tidak memperhatikan mereka.

Namun, Hasan tetap berharap manajemen memberikan perhatian Bonek yang sudah rela jauh dari keluarga hanya untuk mendukung Persebaya.

”Kami tetap berangkat ke Balikpapan, tujuan kami mendukung Persebaya,” tutur Hasan.

(Baca juga: Akhirnya, Andik Vermansah Kembali ke Selangor!)

”Meski manajemen tidak memberikan perhatian, tetapi kami tetap berharap diperhatikan saat di sana,” ujarnya.

Pada Piala Gubernur Kaltim 2018, Persebaya akan bertanding untuk laga perdana pada Sabtu (24/2/2018).

Anak asuh Angel Alfredo Vera bersua tetangganya, Madura United.

(Baca juga: FIFA Undang Salah Satu Wasit Cantik asal Asia Tenggara untuk Turnamen di Portugal)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P