Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Global Cebu Vs Bali United - Spaso Cetak Gol di Hari Bersejarah

By Ferril Dennys Sitorus - Selasa, 27 Februari 2018 | 20:38 WIB
Penyerang Bali United, Ilija Spasojevic, mencetak gol dalam pertandingan Piala AFC 2018 melawan Global Cebu, Selasa (27/2/2018). (Dok. Twitter Bali United)

Bali United bermain imbang 1-1 dengan Global Cebu pada pertandingan kedua fase Grup G Piala AFC 2018 di Stadion Rizal Memorial, Manila, Selasa (27/2/2018).

Bali United sempat tertinggal pada babak pertama oleh gol Curt Dizon.

Pasukan Widodo Cahyono Putro kemasukan saat laga baru bergulir 11 menit.  

Bali United baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-73. Aladah Ilija Spasojevic yang mencetak gol untuk tim berjulukan Serdadu Tridatu tersebut.

Spaso mencetak gol dengan cara menyundul bola yang dikirimkan Fadil Sausu lewat sepak pojok.

Berselang lima menit kemudian, Bali United mendapatkan hadiah penalti.

Wasit menunjuk titik putih setelah Stefano Lilipaly dijatuhkan lawan di area terlarang.

Setelah insiden tersebut, Spaso tampak bicara dengan Lilipaly untuk menjadi eksekutor penalti.

Sayang, Spaso gagal memanfaatkan peluang emas tersebut. Tembakan pemain naturalisasi asal Montenegro tersebut masih bisa ditepis kiper Patrick Deyto.

Kegagalan Spaso tersebut membuat Bali United terpaksa menutup pertandingan dengan skor imbang 1-1.


Terlepas dari itu, Spaso mencetak gol di hari bersejarah.

Pasalnya pada hari ini, anaknya yang kedua Irina Spasojevic merayakan ulang tahun yang pertama.

Hal tersebut diketahui dari unggahan Spaso di Insta Story sebelum laga.

Selamat ulang tahun Irina.