Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Pelatih Persija Jakarta, Stefano Cugurra, terlihat kena tegur oleh fourth official yang bernama Chae Sang Hyeop, di laga melawan Tampines Rovers dalam ajang Piala AFC
Juru taktik Persija yang akrab disapa Teco itu diberikan peringatan oleh wasit keempat tersebut dikarenakan melakukan protes berlebihan ketika laga baru berjalan sembilan menit di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Rabu (28/2/2018).
Teco terlihat kesal dengan keputusan wasit Kim Woo-sung yang tidak memberikan hadiah penalti setelah Riko Simanjuntak dilanggar di dalam kotak pertahanan Tampines Rovers.
Wasit asal Korea Selatan itu melihat apa yang dilakukan pemain Tampines Rovers bukan sebuah pelanggaran.
Melihat kejadian itu, Teco langsung memberikan protes keras kepada wasit yang berada dekat bench pemain Persija dan Tampines Rovers.
Cara bicara Teco itu yang membuat Chae Sang Hyeop memberikan peringatan keras kepada pelatih asal Brasil tersebut.
(Baca Juga: Persija Vs Tampines Rovers - Puluhan Jakmania Tertipu Tiket Palsu)
Chae Sang Hyeop terlihat menunjukan jari telunjuknya kepara Teco bahwa ia diberikan satu kali peringatan.
Setelah itu, Teco langsung duduk kembali ke bench pemain sambil menunjukan ekpresi tidak terima.
Bukan untuk pertama kali Teco memprotes wasit. Pada Liga 1 2017, pelatih yang sempat membela beberapa klub Thailand itu sering melakukan hal yang sama.